Pasca Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Presiden Jokowi Minta Jajarannya Utamakan Hal Ini

- 4 Maret 2023, 19:40 WIB
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo /Jurnal Soreang /Dok. Setpres

JURNAL SOREANG - Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara terbakar hebat disertai ledakan pada Jumat 3 Maret 2023 malam.

Api merembet ke permukiman warga yang letaknya tak jauh dari lokasi kebakaran.

Peristiwa tersebut merenggut belasan nyawa dan melukai puluhan lainnya, sedangkan ratusan warga terpaksa mengungsi.

Baca Juga: Ustadz Dennis Lim Menjelaskan Jika Aib Kita Dibuka Oleh Orang Lain Maka Lakukan Hal Ini

Terkait hal ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta jajarannya untuk mengutamakan penanganan korban dan warga terdampak kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara.

"Presiden minta untuk mengutamakan evakuasi korban dan penanganan warga terdampak," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media, Sekretariat Presiden, Bey Machmudin dalam keterangannya, Sabtu 4 Maret 2023.

Bey mengungkapkan, Jokowi sudah berkoordinasi dengan Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin.

Baca Juga: Kurang 1x24 Jam Pasca Kebakaran, Depo Pertamina Plumpang Siap Kembali Beroperasi

"Presiden tidak ke Plumpang hari ini. Tapi, Presiden sudah berkoordinasi dengan Wapres yang akan meninjau hari ini," bebernya.

Selain itu, tambah Bey, Jokowi juga sudah memberikan arahan kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Menteri BUMN Erick Thohir, hingga Pj Gubernur DKI Jakarta.

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x