Gandeng Prancis, Menkominfo Siap Tingkatkan Keamanan Siber Indonesia di Tengah Ancaman Hacker Bjorka

- 21 September 2022, 16:51 WIB
Ilustrasi. Menkominfo Jhonny G Plate siap meningkatkan keamanan siber Indonesia dengan menggandeng Prancis di tengah ancaman hacker Bjorka.
Ilustrasi. Menkominfo Jhonny G Plate siap meningkatkan keamanan siber Indonesia dengan menggandeng Prancis di tengah ancaman hacker Bjorka. /Pixabay/madartzgraphics/

Pada Selasa, 20 September 2022 kemarin, Undang-undang (UU) Perlindungan Data Pribadi telah disahkan.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pertandingan Liga 2 2022-2023 Pekan Keempat dan Kelima dari Grup Barat, Tengah, dan Timur

Sehingga, penyelenggara sistem elektronik pun diharapkan ikut membantu keamanan siber di Indonesia.

Bersama Olivier, Menkominfo juga membahas soal teknologi finansial, edukasi hingga kesehatan menjadi pembahasan di antara keduanya.

"Singkatnya Menteri Olivier menyampaikan Indonesia dan Prancis perlu bersama-sama untuk meningkatkan hubungan bilateral di masa sekarang dan masa yang akan datang," ungkapnya.

Baca Juga: 24 Jam Bersama GASPAR, Film Reza Rahadian dan Shenina Dapat Dukungan dari Tokyo International Film Festival

Namun hingga berita ini ditulis, terkait rencana kerja sama dengan Prancis demi meningkatkan keamanan siber di Indonesia belum dijelaskan secar rinci.

Selain Kemenkominfo, Polri mengatakan bahwa tidak menutup kemungkinan akan bekerja sama juga dengan pihak luar negeri dalam menghadapi kasus peretasan terutama pemburuan hacker Bjorka.

Pasalnya, kemunculan hacker Bjorka dinilai bisa berisiko terhadap data pemerintah termasuk masyarakat Indonesia yang disebarkan begitu saja.***

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah