Geram Fotonya Dicatut Kevin Wijaya Oey, Dede Setiawan Buka Suara Soal Tuduhan Hilangnya Eril Anak Ridwan Kamil

- 7 Juni 2022, 20:11 WIB
Dede Setiawan geram fotonya dicatut akun Kevin Wijaya Oey yang berkomentar dengan nada menuduh hilangnya Eril anak Ridwan Kamil settingan.
Dede Setiawan geram fotonya dicatut akun Kevin Wijaya Oey yang berkomentar dengan nada menuduh hilangnya Eril anak Ridwan Kamil settingan. /Instagram/@dedesetiawan18.

 

JURNAL SORENG – Pria bernama Dede Setiawan buka suara soal viralnya akun media sosial Kevin Wijaya Oey yang baru-baru ini viral lantaran berkomentar dengan menuding bahwa hilangnya Emmeril kahn Mumtadz atau Eril anak Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat adalah settingan.

Dede Setiawan pun tidak terima fotonya dicatut oleh akun bernama Kevin Wijaya Oey terlebih disalahgunakan dengan menuding hilangnya Eril anak Ridwan Kamil di sungai Aare, Bern, Swiss adalah settingan dan strategi marketing Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024 mendatang.

Selanjutnya, Dede Setiawan pun tidak tinggal diam, ia menegaskan di media sosial bahwa nama akun Kevin Wijaya Oey telah mencatut fotonya.

Baca Juga: Viral! Bunda Mustaini Yakini Eril Masih Hidup dan Ada di Desa L, Warganet Sebut Lauterbrunnen

Tidak hanya itu, Dede Setiawan juga geram lantaran fotonya disalahgunakan dengan tindakan yang telah menuding hilangnya Eril anak Ridwan Kamil di sungai Aare settingan.

"Selamat sore, nama saya Dede Setiawan. Menanggapi berita yang viral dengan menggunakan foto saya, saya ingin menegaskan bahwa saya tidak pernah berkomentar apapun seperti yang diberitakan di akun2 media sosial," katanya, dikutip JurnalSoreang.Pikiran-Rakyat.com dari Instagram @dedesetiawan18 pada Selasa, 7 Juni 2022.

"Foto saya telah disalahgunakan dan akun bernama kevinwijayaoey bukanlah akun dan nama saya, dan saya tidak pernah berkomentar seperti yang diberitakan di media sosial manapun," lanjutnya.

Baca Juga: Eril Sempat Ungkap Rencana Lulus S1, Ingin Temani sang Adik Lanjutkan Kuliah di Luar Negeri dan Lakukan Ini

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah