Mudik Lebaran Idul Fitri 2022, Kasus Covid-19 di Indonesia Tambah 245, Ini 10 Provinsi Kasus Aktif Tertinggi

- 7 Mei 2022, 18:42 WIB
Ilustrasi, mudik Lebaran Idul Fitri 2022, kasus Covid 19 di Indonesia tambah 245 per 6 Mei 2022/Pixabay/ PIRO4D
Ilustrasi, mudik Lebaran Idul Fitri 2022, kasus Covid 19 di Indonesia tambah 245 per 6 Mei 2022/Pixabay/ PIRO4D /

JURNAL SOREANG – Memasuki arus balik mudik Lebaran Idul Fitri 2022, berikut ini situasi kasus Covid 19 di Indonesia per Jumat, 6 Mei 2022.

Dilansir dari laman covid19.go.id, kasus Covid 19 yang terkonfirmasi positif di Indonesia bertambah sebanyak 245 kasus.

Angka kasus Covid 19 yang terkonfirmasi positif di Indonesia ini mengalami penurunan dibandingkan data hari kemarin.

Baca Juga: Uniknya PREMAN DBLOON ! Dari Sekedar Nongkrong, hingga Membuat Sebuah Karya

Total kasus Covid 19 yang terkonfirmasi positif di Indonesia hingga saat ini mencapai angka 6.047.986 kasus.

Terjadi penurunan pada jumlah kasus Covid 19 aktif di Indonesia yakni sebanyak 101 kasus.

Sehingga, total kasus Covid 19 aktif di Indonesia saat ini berjumlah sebanyak 6.530 kasus.

Kabar baik, jumlah pasien kasus Covid 19 di Indonesia yang sudah sembuh kembali bertambah.

Baca Juga: Benzema Rayu Bintang Piala Dunia Kylian Mbappe Tinggalkan PSG, Duet Prancis di Real Madrid Segera Terwujud?

Pasien kasus Covid 19 di Indonesia yang sudah sembuh bertambah sebanyak 329 orang, sehingga totalnya menjadi 5.885.099.

Sementara itu, pasien kasus Covid 19 di Indonesia yang meninggal dunia bertambah sebanyak 17 orang.

Hingga saat ini, jumlah kematian kasus Covid 19 di Indonesia berada pada angka 156.357 kasus.

Berikut ini merupakan daftar 10 provinsi dengan jumlah kasus Covid 19 aktif tertinggi di Indonesia.

Baca Juga: Terapkan One Way Arus Balik Lebaran Idul Fitri di KM 47-3+500 Tol Japek, Polri Sebut Arus Lalin Lancar

1. Provinsi Jawa Barat 1.543 kasus.

2. Provinsi Jawa Tengah 1.029 kasus.

3. Provinsi Lampung 831 kasus.

4. Provinsi DKI Jakarta 632 kasus.

5. Provinsi Riau 348 kasus.

6. Provinsi Banten 294 kasus.

7. Provinsi DI Yogyakarta 177 kasus.

8. Provinsi Papua 176 kasus.

9. Provinsi Sumatera Utara 155 kasus.

10. Provinsi Jawa Timur 142 kasus.

Baca Juga: Pop Sunda Selalu Dilestarikan ! Muda Berbakat dan bersuara merdu, Nina Ayu Susanti Pelantun 'Kamana Cintana'

Demikian update data perkembangan situasi kasus Covid 19 yang terjadi di Indonesia.

Tetap jaga protokol kesehatan (prokes) dengan rajin mencuci tangan, menjaga jarak, dan memakai masker.

Segera lakukan vaksinasi Covid 19 dengan mengunjungi fasilitas layanan kesehatan terdekat.***

Editor: Handri

Sumber: covid19. go id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah