Indra Kenz Sebut Tak Niat Nipu, Mantan Afilliator Binary Option Ichal Muhammad Beri Sindiran: Bercandaan

- 27 Maret 2022, 21:08 WIB
Caption: Permohonan maaf Indra Kenz sebut tak ada niat menipu dapat sindiran dari mantan afiliator binary option Ichal Muhammad (koalase foto Indra Kenz dan Ichal Muhammad)
Caption: Permohonan maaf Indra Kenz sebut tak ada niat menipu dapat sindiran dari mantan afiliator binary option Ichal Muhammad (koalase foto Indra Kenz dan Ichal Muhammad) /

JURNAL SOREANG-Nama Indra Kenz semakin mencuat usai menyampaikan permohonan maaf setelah ditetapkan tersangka dalam kasus penipuan investasi bodong berkedok trading binary option.

Pasalnya ucapan maaf yang disampaikan Indra Kenz tersebut mengandung kalimat kontroversi yang menimbulkan sejumlah pihak ikut menanggapinya.

Salah satunya, Ichal Muhammad yang pernah menjadi afilliator binary option, mengungkap sindiran yang ditujukan pada permohonan maaf Indra Kenz lewat insta story pribadinya.

Baca Juga: Panas Dingin, Dua Afiliator Binary Option Ini Disebut Denny Darko Segera Susul Indra Kenz dan Doni Salmanan

Sebelumnya pada Jumat 25 Maret 2022 lalu Indra Kenz di depan awak media pada konferensi pers Bareskrim menyampaikan untaikan kalimat panjang sebagai permohonan maaf atas kasus yang menjeratnya.

“Pada kesempatan kali ini izinkan saya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya nya kepada seluruh masyarakat Indonesia khususnya mengenal dunia trading. Di tahun 2018 saya tau binomo binary option dari iklan, kemudian saya mengikuti pelatihannya, 2019 saya membuat konten di YouTube sampai saya dikenal sampai sekarang,”kata Indra Kenz dikutip dari Channel Youtube intens Investigasi.

Selain memohon maaf pada masyarakat, crazy rich Medan ini juga mengungkap hal yang tak terduga.

Baca Juga: Bantah Tudingan Kekayaan Keluarganya dari Binary Option Indra Kenz, Vanessa Khong: Orang Tua Aku Sudah…

“Dari awal tidak pernah ada niatan untuk merugikan orang lain, apalagi sampai menipu, karena orang tua saya tidak pernah mengajarkan saya untuk menipu, tapi sayang sekali hal ini harus terjadi. Saya juga berterimakasih kepada pihak kepolisian dan semua aparat yang telah bertugas mengawal kasus ini, kata Indra kenz.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah