Menko Luhut Ingin Aplikasi PeduliLindungi Menjadi Alat Pembayaran Digital, Apakah Kamu Setuju?

- 25 September 2021, 16:02 WIB
Uji coba aplikasi peduli lindungi di Solo Paragon Mall, Sabtu (21/8/2021). Aplikasi ini diusulkan Menko Luhut jadi alat pembayaran
Uji coba aplikasi peduli lindungi di Solo Paragon Mall, Sabtu (21/8/2021). Aplikasi ini diusulkan Menko Luhut jadi alat pembayaran /Istimewa

JURNAL SOREANG - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan inginkan aplikasi PeduliLindungi jadi alat pembayaran digital.

Menko Luhut menyatakan aplikasi PeduliLindungi kedepannya bisa berpotensi untuk menjadi alat pembayaran digital.

Penyataan tersebut disampaikan Menko Luhut dengan melihat Karya Kreatif Infonesia (KKI).

KKI itu terbukti mampu mendorong penciptaan produk premium disertai sistem pembayaran digital melalui teknologi Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).

Baca Juga: Tak Gunakan Aplikasi PeduliLindungi, Gedung DPR RI Terbuka Bagi Rakyat yang Belum Vaksin

“KKI terbukti mampu mendorong penciptaan produk premium disertai pembayaran digital melalui QRIS,” kata Luhut dalam Pembukaan Puncak KKI pada Kamis, 23 September 2021.

“Jadi sekarang sudah melebar, nanti mungkin kita coba masukkan ke digital aplikasi PeduliLindungi. Jadi berbagai macam plat form bisa masuk,” sambung Luhut.

Luhut menambahkan, hal itu bisa jadi pembuktian kepada dunia bahwa Indonesia terus bertransformasi menjadi lebih baik dibandingkan kondisi 7 hingga 10 tahun lalu.

Baca Juga: Wow, 40 Juta Juta Orang Indonesia Akses Aplikasi PeduliLindungi Tiap Harinya

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: YouTube KKI official


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x