Banggar DPR RI Sebut SDM Indonesia Tertinggal dari Negara Tetangga, Anggaran Pendidikan Minta Dioptimalkan

- 16 September 2021, 18:37 WIB
Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Muhidin Mohamad Said.
Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Muhidin Mohamad Said. /Jurnal Soreang/dpr.go.id

JURNAL SOREANG - Pemerintah diminta untuk fokus meningkatkan kualitas pendidikan dan Sumber Daya Manusia (SDM) sebagai modal dasar pembangunan nasional.

Demikian disampaikan Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Muhidin Mohamad Said saat memimpin Rapat Panja Belanja Pemerintah Pusat RUU tentang APBN TA 2022 Banggar DPR RI yang diselenggarakan secara hybrid, di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta.

"Dalam menghadapi tingkat persaingan yang semakin ketat, pemerintah harus mampu optimalkan anggaran pendidikan untuk mengejar ketertinggalan sumber daya manusia kita dari negara tetangga," ujar Muhidin, sebagaimana dikutip dari dpr.go.id yang diunggah pada Rabu, 15 September 2021.

Baca Juga: Sebut Krisdayanti Serius Jadi Anggota DPR Meski Berlatar Artis, Sumantri Suwarno: Sering Turun Ke Dapil

Sebagai informasi, anggaran pendidikan mencapai Rp 541,7 triliun pada APBN Tahun Anggaran (TA) 2022.

Dia melanjutkan, metode Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yang selama ini berjalan di masa oandemi Covid-19 dinilai tidak efektif.

Malah, tambahnya, metode tersebut membuat pelajar Indonesia terancam learning loss atau hilangnya kesempatan belajar yang mengakibatkan penurunan penguasaan kompetensi ilmu pengetahuan.

Terkait langkah optimalisasi peningkatan SDM tersebut, Politisi Fraksi Partai Golkar ini mencontohkan dapat dilakukan melalui perbaikan sarana dan prasarana serta miss match kurikulum pendidikan dengan dunia industri.

Baca Juga: Aneh Krisdayanti Disorot Gegara Ungkap Pendapatan Anggota DPR, Prof Ariel Heryanto: Wajar kan?

Diketahui, Panja RAPBN TA 2022 telah menyepakati postur sementara belanja negara dalam RAPBN 2022 sebesar Rp2.714,2 triliun. Angka tersebut naik Rp5,5 triliun dari usulan awal sebesar Rp2.708,7 triliun.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: dpr.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x