Pengamanan KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo Berjalan Baik, Korlantas Titip Kendaraan Listrik Pada Polda NTT

12 Mei 2023, 23:40 WIB
Pengamanan KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo Berjalan Baik, Korlantas Titip Kendaraan Listrik Pada Polda NTT /PMJ News

JURNAL SOREANG - Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Pol Aan Suhanan mengatakan, pengamanan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-42 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), berjalan dengan baik.

Hal itu disampaikannya saat memimpin Apel Konsolidasi Satgas III Walrolakir (Pengawalan, Rute, Patroli dan Parkir) Operasi Komodo Terpusat 2023 di halaman Mapolres Manggarai Barat, NTT, Jumat 12 Mei 2023.

Apel dihadiri oleh para anggota Polantas BKO dari Ditlantas Polda Jabar, Ditlantas Polda Jateng, Ditlantas Polda Jatim, Ditlantas Polda Bali, Ditlantas Polda NTB, Ditlantas Polda Sulteng, Ditlantas Polda Sultra, Ditlantas Polda Sulsel, dan Ditlantas Polda NTT.

Baca Juga: Diduga Terbelit Utang Judi Online, Bos Agen Ekspedisi Paket Tewas Gantung Diri

"Apa yang kita laksanakan mulai 2 Mei, persiapan-persiapan sampai pagi hari ini, syukur Alhamdulillah situasi secara umum untuk Labuan Bajo dan sekitarnya ini masih kondusif," ungkap Aan dalam keterangannya, Jumat pagi.

Terkait hal ini, ia mengapresiasi semua anggota yang terlibat dalam pengamanan KTT ASEAN ke-42.

"Pengamanan VVIP yang sudah kita lakukan, syukur Alhamdulillah juga ini sudah berjalan baik. Ini perlu kita apresiasi untuk kita semua," tutur Aan.

Baca Juga: Warga Gagalkan Percobaan Bunuh Diri Seorang Pria di Rumah Kontrakan Wilayah Kalideres Jakbar

Ia mengakui, keberhasilan Polri dalam pengamanan KTT ASEAN ke-42 merupakan hasil jerih payah semua anggota.

"Tentu, hasil jerih payah yang kita lakukan ini membuahkan hasil yang menggembirakan. Pimpinan kita, Pak Kapolri dan Pak Kakorlantas mengucapkan terima kasih kepada kita semua, terutama pengamanan rute, parkir, dan pengawalan," beber Aan.

Aan menambahkan, persiapan pengamanan KTT ASEAN di Labuan Bajo hanya diberi waktu selama dua minggu sebelum pelaksanaan.

Baca Juga: Terdakwa Teddy Minahasa Belum Jalani Sidang Etik, Begini Penjelasan Polri

Akan tetapi, seluruh anggota bisa memberikan pengamanan yang maksimal, baik main event maupun side event.

"Pak Kapolri pimpinan kita cukup puas dengan hasil yang kita peroleh ini. Sekali lagi atas nama pimpinan, saya ucapkan terima kasih atas jerih payah rekan-rekan sekalian," ujarnya.

Kakorlantas Polri memberikan apresiasi kepada seluruh anggota Satgas III Walrolakir Operasi Komodo Terpusat 2023 berupa sertifikat yang bisa digunakan untuk poin.

Baca Juga: Kejati DKI Jakarta Bakal Tuntaskan Pemeriksaan Berkas Mario Dandy: Target Dua Pekan

Selain itu, Kakorlantas Polri juga menitipkan kendaraan-kendaraan listrik kepada Ditlantas Polda NTT untuk dapat digunakan dalam pengawalan dan patroli nantinyam

"Kita juga meninggalkan 20 unit sepeda motor listrik yang kecil, 4 unit motor besar berbasis listrik, dan 1 unit kendaraan roda empat juga berbasis listrik," kata Aan.

 Baca Juga: Jokowi Minta Negara ASEAN Tindak Tegas Dalang Utama Perdagangan Manusia

"Silahkan dipelihara dan dijaga, sehingga dapat mendukung kegiatan operasional Labuan Bajo. Sekali lagi, terima kasih," pungkasnya.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler