Sikat Habis! 10 Tersangka Teridentifikasi, Polri Gandeng PPATK Lakukan Pemblokiran Rekening Perjudian

1 Oktober 2022, 10:30 WIB
Gandeng PPATK, Polri tengah lakukan pengusutan transaksi keuangan yang disinyalir ada kaitannya dengan perjudian. /

 

JURNAL SOREANG- Gandeng PPATK, Polri tengah lakukan pengusutan transaksi keuangan yang disinyalir ada kaitannya dengan perjudian.

Dalam kasus ini, 10 orang dikabarkan sudah terindikasi yang berstaus sebagai daftar pencarian orang (DPO.)

"10 orang tersangka berstatus DPO dan diduga terlibat dengan kelompok judi onilne kelas atas" ungkap Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang dilasir dari lama PMJNews.com.

Baca Juga: Prediksi Skor Real Madrid vs Osasuna di La Liga 3 Oktober 2022, Starting Line Up, Head to Head

"4 kita cekal, 6 (orang) teridentifikasi berada di luar negeri" lanjut Kapolri.

Seperti yang telah dijelaskan di atas, Kapolri kini tengah membuat tim gabungan dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi keungan (PPATK.)

"Kami telah membentuk tim gabungan bersama sama dengan PPATK, untuk melakukan analisa terhadap transaksi keungan yang diduga kaitannya dengan perjudian" ungkap Kapolri.

Baca Juga: Isi Perjanjian Pra Nikah Lesti Kejora dan Rizky Billar Kembali Diungkit, Ada Poin untuk KDRT dan Selingkuh?

Sementara itu, tim gabungan yang dibentuk pun disinyalir telah menelurusi 329 rekening yang sebagian sudah dilakukan dilakukan pemblokiran.

"202 rekening saat ini sudah kita blokir" jelas Kapolri.

Disisi lain guna melaksanakan komitmen dalam pemberantasan judi, Kapolri pun tak segan akan menindak tegas, apabila ada anggota Polis yang terlibat.

Baca Juga: Membantu Produksi Film Berbudget Rendah, Song Joongki Enggan Terima Bayaran Saat Syuting Hwaran

Sebagai tidak lanjut dari pemberatasan judi ini, Kapolri sendiri berbagai upaya akan dilakukan, termasuk dalam pengejaran para buronan.

“Upaya pertama adalah untuk mencari buron yang saat ini sedang berada di luar negeri dengan membuat red notice,” ungkap Kapolri saat melakukan konferensi pers.

Sedangkan upaya lain yang akan dilakukan dalam memburu DPO ini, akan dilakukan secara pendekatan dengan aparat hukum setempat.

Baca Juga: Rizky Billar Diisukan Jadi Gigolo dan Simpanan Waria, Sosok Ini Bongkar Masa Lalu Suami Lesti Kejora

"Upaya kedua, kami mencoba melakukan pedekatan dengan skema police to police" lanjutnya.

Sementara itu, menurut Sigit, keenam orang DPO tersebut disinyalir kini tengah beara di lima negara.

Namun Sigit sendiri tidak menjelaskan secara terperinci, dimana dan siapa inisialnya keenam orang yang tengah menjadi DPO ini.***

 

 

Editor: Dadan Triatna

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler