Punya Aura Mistis, Gunung Bibi Sigap Lindungi Balarante dari Amukan Merapi

19 Desember 2021, 20:49 WIB
Gunung Merapi /Instagram @btn_gn_merapi/

JURNAL SOREANG - Gunung Bibi adalah sebuah bukit yang berada di sebelah timur Gunung Merapi. Keberadaan bukit ini sudah ada sebelum Merapi terbentuk.

Masyarakat di sekitar Gunung Bibi juga sering menyebut bukit ini sebagai Gunung Ijo.

Bagi masyarakat Desa Balerante Klaten keberadaan gunung Bibi merupakan sebuah anugerah karena melindungi masyarakat desa tersebut dari luncuran awan panas Merapi.

Baca Juga: Heboh! Pesan Terakhir Prabu Siliwangi Ada Kaitannya dengan Tahun 2022

Bukit ini hanya memiliki ketinggian 2050 meter dari permukaan laut sedangkan Gunung Merapi memiliki ketinggian 2167 mdpl

Selain punya fungsi sebagai pelindung dari awan panas Merapi, Gunung Bibi juga dianggap keramat oleh warga sekitar.

Berikut ini merupakan lima fakta tentang Gunung Bibi:

Baca Juga: Wow Mantap Banget! 3 Zodiak Diramalkan Paling Beruntung di Tahun 2022

1. Berusia Lebih Tua dari Merapi

Gunung Bibi tersebut berusia lebih tua dari Gunung Merapi. Gunung Bibi terbentuk pada masa Pra Merapi.

Sejak 700 tahun yang lalu jarak antara puncak gunung Bibi dengan puncak gunung merapi mencapai 2,5 KM.

Banyak masyarakat yang percaya karena usia Gunung Bibi yang lebih tua ini, Gunung Bibi bertugas sebagai pamong Merapi.

Baca Juga: Gila Parah Banget! Tradisi Suku Kreung Kamboja: Ayah Buatkan Gubuk Untuk Anaknya agar Ditiduri Banyak Pria

2. Sebagai pelindung masyarakat dari awan panas Merapi

ketika gumpalan awan panas keluar dari puncak Merapi arah awan panas itu akan berbelok menuju kali Gendol.

Awan panas itu tidak jadi menuju Desa Balerante yang berada di timur Karena terhalang oleh keberadaan Gunung Bibi.

Baca Juga: Patut Diacungi Jempol, Situs Ini Jadi Bukti Indonesia Berhasi Menyelenggarakan Mitigasi Bencana Gunung Meletus

3. Rawan Kebakaran

Pada Hari Sabtu 5 Oktober 2018 hutan di Gunung Bibi mengalami kebakaran. kebakaran tersebut berasal dari salah satu lahan milik warga.

Kebakaran sampai menjalar ke wilayah hutan di lereng Gunung Bibi karena Api ikut tertiup angin.

Namun api itu sulit dipadamkan karena minimnya sumber mata air.

Baca Juga: Febri, Beckham dan Dedi Kusnandar Didekati Arema FC? Bobotoh Tak Rela

4. Gunung Keramat
Gunung Bibi dinilai keramat karena dipercaya menyimpan misteri yang amat gaib.

Warga yang bermukim di dekat gunung Bibi percaya bahwa Bukit itu merupakan desa yang dihuni banyak makhluk gaib.

Oleh karena itu perlu diadakan ritual sebelum melakukan pendakian ke bukit tersebut.

Baca Juga: Berani Coba? Ini Deretan Pekerjaan Paling Aneh di Dunia, Salah Satunya Pemeluk Profesional

5. Kawasan berbahaya

Kawasan Gunung Bibi merupakan kawasan yang berbahaya karena masih menjadi habitat hewan-hewan liar seperti ular.

Oleh karena itu para warga sekitar selalu menahan KTP para pendaki yang hendak naik ke gunung Bibi.

Hal itu dimaksudkan agar warga sekitar bisa menghubungi pihak keluarga bila pendaki tersebut hilang atau tidak kembali turun dari gunung.***

 

Editor: Sam

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler