Penyidik Polda Metro Jaya Segera Temui Jerinx SID di Bali, Usai Tingkatkan Gelar Perkara

29 Juli 2021, 20:38 WIB
Jerinx SID /Jurnal Soreang/Tangkapan layar @_jrxsid

JURNAL SOREANG – I Gede Ari Astina atau yang kerap disapa Jerinx drummer grup band Superman Is Dead (SID) sebelumnya telah dijadwalkan untuk hadir di Polda Metro Jaya pada Senin, 26 Juli 2021 lalu.

Namun, Jerinx tak memenuhi panggilan lantaran badannya dalam kondisi sakit dan kebijakan PPKM yang menghambat jadwal penerbangan menuju Jakarta.

Seperti diketahui, suami dari Nora Alexandra tersebut menetap di Pulau Dewata, Bali bersama sang istri.

Baca Juga: Tanpa Dihadiri Jerinx SID, Polisi Tetap Gelar Perkara Kasus UU ITE Tentang Ancaman Kekerasan Kepada Adam Deni

Meskipun tanpa kehadiran Jerinx, polisi tetap menggelar perkara guna menindaklanjuti kasus terkait pengancaman kekerasan Adam Deni selaku pelapor.

Kini Polda Metro Jaya telah menaikkan kasus dugaan pengancaman yang menyeret musisi Jerinx dari tingkat penyelidikan menjadi penyidikan.

Keputusan tersebut diterapkan usai tim penyidik melakukan gelar perkara pada beberapa hari lalu.

Baca Juga: Tak Bisa Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya Pada Hari ini, Berikut Alasan Jerinx SID

"Hasil gelar perkara yang ada adalah ditingkatkan dari penyelidikan ke penyidikan, sekarang ini sudah naik sidik," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus kepada dikutip dari PMJ News pada Kamis, 29 Juli 2021.

Yusri menjelaskan, tim penyidik saat ini tengah menuju kediaman terlapor yang berada di Bali guna mempermudah proses pemeriksaan.

"Penyidik sekarang sudah menuju ke Bali, Denpasar. Karena memerlukan bukti untuk melakukan penyitaan bukti yang ada di saudara J, juga kita berupaya mudah-mudahan bisa kita lakukan pemeriksaan, untuk mem-BAP saudara J sebagai saksi dulu," kata Yusri.

Baca Juga: Alasan Jerinx SID Mangkir Dari Panggilan Polisi Untuk Proses Penyidikan di Polda Metro Jaya

"Mudah-mudahan ini bisa kita lakukan pemeriksaan sebagai saksi, nanti tunggu saja perkembangan penyidik," jelasnya.

Kemudian, polisi memutuskan untuk menggelar perkara kasus tersebut secara internal guna menemui titik terang.***

Editor: Sam

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler