Baca Doa Ini Ketika Terbangun di Malam Hari, Segala Hajat Segera Dikabulkan dan Doa Dihapus

- 15 Mei 2022, 19:48 WIB
Ilustrasi doa agar segala hajat bisa dikabulkan Allah SWT.
Ilustrasi doa agar segala hajat bisa dikabulkan Allah SWT. /Freepik

JURNAL SOREANG - Sebagai manusia sangatlah wajar mempunyai keinginan atau hajat dalam hidupnya. Untuk mewujudkan hajat tersebut, sebagai umat Islam harus selalu ikhtiar dengan bekerja maupun berdoa.

Pentingnya doa dipanjatkan tersebut, agar semua hajat kita dikabulkan Allah SWT dan penuh dengan keberkahan.

Doa agar hajat dikabulkan ini bisa dipanjatkan atau diamalkan di malam hari.

Baca Juga: Resep Chicken Nugget ala Chef Devina Hermawan, Berikut Bahan dan Cara Membuatnya

Syekh Ali Jaber pernah memberikan bacaan doa yang bisa dipanjatkan di malam hari jika kita mempunyai hajat.

Bahkan selain harapannya hajat segera dikabulkan, doa ini juga bisa menghapus dosa.

Dalam Kanal YouTube Samudera Dakwah, Syekh Ali Jaber menjelaskan keutamaan jika doa ini dipanjatkan dimalam hari.

"Amalan yang begitu luar biasa," kata Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Bikin Ngiler! Resep Martabak Manis Teplon Rumahan ala Chef Devina Hermawan

Doa agar dikabulkan hajat dan dihapuskan dosa kita yang dibaca saat terbangun pada malam hari yakni:

"Laa ilaaha illallah wahdahu la syarikalah lahul mulku walahul hamdu wa huwa alaa kulli syalin qadir. Subhanallah Walhamdulillah Wala Ilaha Illallah Wallahu Akbar Wa Laa Haula Wa Laa Quwwata Illa Billahi. Allahummaghfirli."

Syekh Ali Jaber juga menjelaskan, doa ini cukup dibaca sekali ketika kita terbangun di malam hari.

Baca Juga: Bikin Bangga! Pertunjukan Musisi Angklung Indonesia Digelar di Markas Klub Sepakbola AC Milan

"Barang siapa yang membaca ini kata Rasulullah SAW, diampuni segala dosanya," katanya.

Itulah penjelasan Syekh Ali Jaber terkait doa yang bisa mengabulkan segala hajat dan segala dosa akan terhapus.***

Editor: Ade Mamad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah