Rekapitulasi Suara Pileg Dapil Jabar II, Golkar Usung Dua Nama ke Senayan, Berikut Daftarnya

- 6 Maret 2024, 17:47 WIB
Ilustrasi Ace Hasan Syadzily dan Dadang M Naser caleg DPR RI partai Golkar yang diprediksi lolos ke Senayan mewakili masyarakat Dapil Jawa Barat II, Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat.
Ilustrasi Ace Hasan Syadzily dan Dadang M Naser caleg DPR RI partai Golkar yang diprediksi lolos ke Senayan mewakili masyarakat Dapil Jawa Barat II, Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat. /Rustandi/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Rekapitulasi suara hasil pemilihan legislatif (Legislatif) Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat II meliputi Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Dari 10 kursi untuk kuota DPR RI mewakili masyarakat dapil Jawa Barat II, Partai Golkar mengusung dua nama untuk melenggang ke Parlemen di Senayan.

Ace Hasan Syadzily ketua DPD Golkar Jawa Barat dipastikan melenggang kembali ke Senayan, menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029 dengan perolehan suara 107.704 suara.

Baca Juga: Bawaslu Beri Perhatian Khusus Soal Pemungutan Suara Ulang Pemilu 2024 di Kuala Lumpur Malaysia, Kenapa?

Ace Hasan Syadzily caleg DPR RI asal Dapil Jabar II, sukses meraih suara terbanyak di internal partai pohon beringin tersebut.

Dengan hasil tersebut, partai Golkar berhasil mempertahankan dua kursi DPR RI untuk mewakili masyarakat dapil Jabar II di Senayan dengan Raihan suara 497.509.

Ace Hasan Syadzily dipastikan aman memperoleh kursi DPR RI, semangat kursi kedua menjadi persaingan ketat antara Dadang M Naser (Mantan Bupati Bandung periode 2010-2020) dan Anang Susanto petahan DPR RI dan mantan ketua DPRD Kabupaten Bandung.

Menurut data yang diterima Jurnal Soreang, Ace Hasan Syadzily memperoleh 107.704 suara, Dadang M Naser meraih 100.690 suara dan Anang Susanto sukses meraih 100,315 suara.

Baca Juga: Tips Memilih Nama Brand yang Tepat untuk Bisnis Anda

Jika Golkar mendapat dua kursi DPR RI dan melihat hasil perolehan suara, makan Ace Hasan Syadzily dan Kang DN mantan Bupati Bandung dipastikan lolos ke Senayan.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x