Pelepasan Wisudawan di Fakultas Teknik Unigal Ciamis, Ada 14 Mahasiswa dengan Predikat Cumlaude

- 20 Oktober 2023, 20:38 WIB
Dekan Fakultas Teknik Unigal Ciamis, Ir Heris Syamsuri saat memasangkan topi toga kepada wisudawati/Kayan/Jurnal Soreang
Dekan Fakultas Teknik Unigal Ciamis, Ir Heris Syamsuri saat memasangkan topi toga kepada wisudawati/Kayan/Jurnal Soreang /

JURNAL SOREANG - Fakultas Teknik (FT) Universitas Galuh (Unigal) Kabupaten Ciamis menggelar acara pelepasan calon wisudawan/wisudawati, Program Sarjana, di Aula Fakultas Teknik, Kamis 19 Oktober 2023.

Pada pelepasan wisudawan dan wisudawati tersebut, ada 14 mahasiswa yang mendapat penghargaan berprestasi di bidang akademik dengan predikat cumlaude.

Dekan Fakultas Teknik, Ir Heris Syamsuri mengatakan, sebanyak 166 calon wisudawan/wisudawati tersebut nantinya akan diwisuda pada hari Rabu, 25 Oktober 2023, terdiri dari 95 orang dari Prodi Teknik Sipil, 33 orang dari Prodi Teknik Mesin dan 38 orang dari Prodi Teknik Industri.

Baca Juga: Dari Bandara Riyadh, Presiden Jokowi Bertolak ke Tanah Air, Siapa Saja Pejabat yang Mengantarkannya?

"Acara pelepasan itu merupakan agenda rutin setiap tahun, tentunya dilaksanakan sebagai perayaan atas gelar akademik yang diraih oleh mahasiswa. Selain itu, sekaligus melepas status sebagai mahasiswa sebelum memasuki dunia pekerjaan," ucap Ir Heris Syamsuri.

Ia pun mengucapkan selamat kepada seluruh calon wisudawan/wisudawati yang telah menyelesaikan masa studinya di Fakultas Teknik.

"Saya berharap semoga ilmu yang telah diraih selama perkuliahan dapat diamalkan untuk kepentingan masyarakat, bangsa, negara, dan umat manusia," imbuhnya.

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 21 Oktober 2023! Virgo, Cancer, dan Leo Gangguan Mungkin Terjadi, Tapi Ingatlah Komitmen

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Liputan lapangan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah