Kota Bandung Dapat Julukan Baru yang Kurang Sedap, Apa Itu?

- 8 Agustus 2023, 21:53 WIB
Petugas menunjukkan barang bukti uang dan sepatu mewah Louis Vuitton terkait operasi tangkap tangan Wali Kota Bandung Yana Mulyana di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Yana Mulyana ditahan KPK setelah terjaring operasi tangkap tangan (OTT) bersama 8 orang  dalam dugaan suap
Petugas menunjukkan barang bukti uang dan sepatu mewah Louis Vuitton terkait operasi tangkap tangan Wali Kota Bandung Yana Mulyana di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Yana Mulyana ditahan KPK setelah terjaring operasi tangkap tangan (OTT) bersama 8 orang dalam dugaan suap /KPK /

 

Adapun uang atensi yang disiapkan yaitu sebesar Rp 200 juta. Uang itu kemudian diserahkan setelah proyek pengadaan CCTV Bandung Smart City itu selesai dikerjakan.

Selain membeberkan tentang hal itu, Rijal juga bercerita mengenai sepatu Louis Vuitton (LV) yang dibeli Yana Mulyana saat berkunjung ke Thailand.

Rijal membantah sepatu mewah itu merupakan pemberian dari pihak lain yang ada kaitannya dengan kasus Bandung Smart City.

Menurut penututannya, sepatu LV itu merupakan keinginan pribadi Yana Mulyana. Sepatu itu pun dibeli saat para rombongan singgah ke sebuah mal di Thailand setelah mereka melihat pameran kecanggihan CCTV milik Huawei.

Baca Juga: Terkait Kasus Korupsi Yana Mulyana Eks Walikota, KPK Menggeledah Kantor PDAM Kota Bandung

"Saat itu setelah kami memenuhi undangan Huawei, kami keliling (ke salah satu mal). Saat itu adalah empat orang, Pak Wali (Yana) masuk ke tenant LV, saya juga masuk sebentar, terus ke luar lagi," kata Rijal.

Setelah keluar dari tenan LV, Rijal melihat Yana tengah memilih sepatu yang membuatnya kepincut. Salah satu sepatu mewah tersebut seketika sudah dibawa Yana untuk ia bayar ke bagian kasir.

Namun saat Yana hendak menuju tempat pembayaran, Rijal mendapat kode dari Kadishub Dadang Darmawan supaya membayar sepatu tersebut. Dengan sigap, ia kemudian menghampiri Yana dan langsung menawarkan untuk membayar sepatu senilai puluhan juta itu.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Diskominfo Kota Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah