Video Viral Bocah SD Jadi Korban Bullying di Bekasi Diselidiki, Polisi Sebut Dalam Kasus Ini Kami Pro Aktif

- 14 Januari 2022, 05:25 WIB
Ilustrasi perundungan (bullying)
Ilustrasi perundungan (bullying) /PMJ News

JURNAL SOREANG - Video viral seorang siswa Sekolah Dasar (SD) yang masih duduk di kelas tiga menjadi korban perundungan (bullying). 

Video tindakan perundungan yang tidak terpuji tersebut, viral di media sosial (medsos) dan menjadi konsumsi publik.

Dari pantauan video yang diunggah oleh akun Instagram @infojawabarat, aksi perundungan itu terjadi di perumahan Muara Timur Gading, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Baca Juga: Kontra Bali United, Berikut Pemain Starter Persib Bandung

Menanggapi aksi bullying ini, Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Alexander Yurikho menyebut pihaknya sudah memonitor dan megecek perihal kasus viral tersebut.

"Kami konfirmasi dulu ya," ujar Alexander Yurikho dalam keterangannya, dikutip dari PMJ News, Kamis 13 Januari 2022.

Alexander memastikan pihaknya akan menyelidiki kasus ini dan meminta waktu terlebih dahulu.

Baca Juga: Korea Utara Larang Penduduknya Rayakan Ulang Tahun pada 8 Juli dan 17 Desember, Ternyata Ini Alasannya

Selain itu, tambah Alexander, pihaknya juga mengaku belum mengetahui apakah keluarga korban sudah buat laporan polisi atau belum.

"InsyaAllah, (dalam kasus ini) kami proaktif," imbuh Kompol Alexander Yurikho. ***

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x