Peringati Hari Ibu, LDII Jabar Gelar Webinar Ketahanan Pangan, Ini Pentingnya Gizi bagi Indonesia Emas 2045

- 21 Desember 2021, 18:51 WIB
Peringati Hari Ibu 2021, LDII Jabar Gelar Webinar Ketahanan Pangan
Peringati Hari Ibu 2021, LDII Jabar Gelar Webinar Ketahanan Pangan /Istimewa/

“Saya juga memberikan apresiasi webinar ketahanan pangan dan gizi dan ini merupakan bagian dari dimensi ketahanan fisik dalam ketahanan keluarga,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua DPW LDII Jawa Barat, Dicky Harun mengatakan bahwa untuk membentuk Indonesia Emas, tentu membutuhkan manusia sehat dan berkualitas sehingga pemenuhan gizi anak menjadi hal yang utama.

Baca Juga: Jelang Hari Ibu Kraton Jogja Adakan Bincang Komunitas

“Bagaimana kita mau menyongsong Indonesia Emas 2045, kalau gizi saja tidak terpenuhi,” urainya.

Webinar yang digelar sebagai persembahan peringatan Hari Ibu 2021 ini, diiikuti oleh warga LDII terutama wanita secara daring dengan total lebih dari 230 titik yang tersebar di Jawa Barat. Dengan mehadirkan Aan Aningsih, AMG yang merupakan nutrisionist atau pelaksana gizi di Kota bandung.

“Kondisi ketahanan pangan yang buruk akan membahayakan stabilitas nasional. Untuk itu, seorang ibu dapat berperan menjaga stabilitas nasional dengan memulai untuk menjaga ketahanan pangan keluarga,” ungkapnya.

Baca Juga: Tegaskan Pentingnya Kolaborasi, Pemkot Gandeng LDII Wujudkan Depok yang Maju, Berbudaya dan Sejahtera

Sementara itu, pemateri lainnya, Ayuning Sigit Prayugi memaparkan mengenai makanan sehat. Menurutnya, makanan sehat adalah makanan yang bebas residu kimia berbahaya, bergizi seimbang, makanan alami (real food), diolah dengan baik dan benar, juga memperhatikan waktu makan.

Wanita yang aktif dalam komunitas 1000 kebun sejak tahun 2010 itu, menerapkan pola makan sehat dan berkebun organik. Dengan memanfaatkan pekarangan rumahnya, sebagai lahan untuk berkebun, sehingga kebutuhan gizi keluarga menjadi tercukupi juga dapat mengurangi pengeluaran uang belanja.

Ketua Panitia, Ida Novita menambahkan, kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan wanita LDII mendapatkan edukasi untuk memperbaiki gizi melalui makanan yang sehat, dan terjangkau.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah