Remaja Masjid Ingin Bisa Dapatkan Beasiswa Future Leader, Jumlahnya Rp25 Miliar dari Pemprov Jabar

- 20 Februari 2021, 20:21 WIB
Logo hari lahir IRMA Jabar yang di usia ke-4 tahun ingin lebih berkembang.*
Logo hari lahir IRMA Jabar yang di usia ke-4 tahun ingin lebih berkembang.* /Istimewa/

Jabar Future Leader Scholarship adalah program beasiswa untuk mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi, baik itu perguruan tinggi negeri maupun swasta di Jawa Barat.

Beasiswa yang disediakan Pemprov Jawa Barat untuk mahasiswa mulai dari jenjang D3 hingga S3, juga untuk mahasiswa yang menempuh berbagai jalur prestasi.

"Dari jenjang D3, D4, maupun S1, S2, dan S3. Termasuk jalur prestasi baik prestasi olahraga, keagamaan, kesenian, maupun para aktivis mahasiswa," tambahnya.

Baca Juga: Rifa: Tegurlah Anak yang Berkata Anjay

Melalui program Jabar Future Leader Scholarship, Pemprov Jawa Barat memberikan bantuan biaya pendidikan untuk masyarakat Jawa Barat yang sedang menempuh pendidikan di perguruan tinggi.

Program ini memfasilitasi masyarakat Jawa Barat yang berkuliah di pendidikan tinggi yang berada di wilayah Jawa Barat.

Pemberian beasiswa tersebut bertujuan menyiapkan generasi muda Jawa Barat sebagai calon pemimpin di masa depan.Setiap mahasiswa nantinya menerima manfaat bantuan biaya pendidikan serta program pembinaan dan pendampingan.***

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah