Takziah ke Makam KorbanLongsor Cimanggung Dadang Kusnadi, Ini Kata Ibu Cinta Atalia Praratya

- 16 Januari 2021, 16:21 WIB
Ketua Kwarda Jabar Atalia Praratya saat melakukan Takziah kepada keluarga dan ziarah ke makam almarhum Dadang Kusnadi sekaligus memberikan penghormatan terkahir kepada almarhum.
Ketua Kwarda Jabar Atalia Praratya saat melakukan Takziah kepada keluarga dan ziarah ke makam almarhum Dadang Kusnadi sekaligus memberikan penghormatan terkahir kepada almarhum. /@ataliapr

JURNAL SOREANG - Ketua Kwartir daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Jawa Barat, Atalia Praratya Ridwan Kamil didampingi Kepala pelaksana Badan Penanggulangan (BPBD) Provinsi Jawa Barat, Dani Ramdan, mengunjungi rumah duka sekretaris Kwartir Ranting Pramuka Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Dadang Kusnadi.

Dadang Kusnadi (alm) merupakan salah satu korban longsor yang meninggal dunia akibat tanah longsor di Desa Cihanjuang, Kecamatan Sumedang, Jawa Barat, pada 9 Januari 2021 lalu.

Dalam keterangan di akun pribadi @ataliapr, istri dari Gubernur Jawa Barat, H. Ridwan Kamil mengatakan, saat ini Pramuka Jawa Barat, tengah berkabung, karena salah satu kakak terbaik gugur dalam menjalankan tugas.

Baca Juga: Belum Mendapat Izin Menggelar Liga 1 Indonesia, Ini Harapan Manajemen Arema FC

Kata Atalya, Dadang Kusnadi (alm), menjabat sekretaris Kwaran Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang yang gugur tertimbun longsor susulan pada saat akan melakukan evakuasi bagi korban longsor di Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, kabupaten, Sumedang beberapa waktu lalu.

"Pada hari ini kami berkesempatan melakukan takziah kepala keluarga dan ziarah ke makam korban sekaligus memberikan penghormatan terakhir Kepada beliau semoga beliau wafat dalam keadaan syahid," tuturnya.

Atalya menambahkan, kesempatan yang sama keluarga Pramuka Jawa Barat, memberikan semangat kepada 100 relawan Pramuka yang Sejak hari pertama terjun secara langsung membantu evakuasi di lokasi bencana.

Baca Juga: Pengamat Lingkungan: Bencana Longsor dan Banjir di Jabar Akibat Alih Fungsi Lahan

Lanjut Atalya, mohon doanya, karena saat ini masih ada 15 korban lagi yang masih tertimbun dan belum ditemukan. Sambung Atalya, selain santunan logistik dan lain-lain Kwarda Pramuka Jawa Barat juga memberikan beasiswa Universitas Sangga Buana kepada putra dari Kak Dadang Kusnadi (alm)

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x