Bocah Kelas III SMP Pembuat Parodi Lagu Indonesia Raya Bikin Heboh Warga Hegarmanah Cianjur

Sam
- 2 Januari 2021, 17:22 WIB
Warga berjalan melintasi jalan di depan rumah milik tm tersangka berinisial MDF, seorang bocah yang masih duduk di bangku SMP, di Desa Hegarmanah, Karangtengah, Cianjur.
Warga berjalan melintasi jalan di depan rumah milik tm tersangka berinisial MDF, seorang bocah yang masih duduk di bangku SMP, di Desa Hegarmanah, Karangtengah, Cianjur. /ANTARA

Kasat Reskrim Polres Cianjur, AKP Anton, mengatakan, tersangka pengunggah video pelecehan lagu kebangsaan Indonesia Raya di kanal YouTube itu, baru berusia 15 tahun dan merupakan pelajar di salah satu SMP di Karangtengah-Cianjur.

"Kami hanya mendampingi, pelaku langsung dibawa ke Jakarta, untuk diperiksa," kata Anton.

Baca Juga: Kabar Baik, Pasien Rawat Inap Covid-19 Wisma Atlet Berkurang. Ini Penjelasan Perwira Gabungan 

Sebelumnya Direktorat Tindak Pidana Siber Kepolisian Indonesia bersama Polda Metro Jaya dan Polda Jawa Barat berhasil mengungkap pelaku pembuat parodi lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Kasus itu terungkap setelah Bareskrim Polri bekerja sama dengan Polis Diraja Malaysia (PDRM).

PDRM sebelumnya memeriksa saksi seorang anak NJ (11 tahun) WNI, di Lahad, Datu, Sabah, Malaysia.

Baca Juga: Waspada, Erupsi Merapi Semakin Meningkat, Pemkab Sleman Tetapkan Tanggap Darurat Bencana

Berdasarkan dari keterangan yang didapat dari NJ itu menyatakan bahwa pelaku yang membuat lagu parodi Indonesia Raya adalah pemilik akun YouTube bernama My Asean, yang berada di Indonesia.***

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah