Perolehan Zakat di Jabar Tertinggi di Indonesia, Berikut Jumlahnya yang Dikatakan BAZNAS Jabar

4 Oktober 2023, 09:04 WIB
Wakil Ketua I BAZNAS Jabar, Ir. Rachmat Ari Kusumanto dalam Rakorwil I BAZNAS Jabar di Soreang /Sarnapi/JURNAL SOREANG

JURNAL SOREANG- BAZNAS Jabar menggelar Rapat koordinasi wilayah (Rakorwil) I di Soreang, Rabu 3 Oktober 2023.

Rakorwil ini merupakan baru pertama kali di antara BAZNAS di Indonesia sehingga menjadi prestasi Jawa Barat.

"Rakorwil ini merupakan hasil dari perkumpulan ketua BAZNAS se-Jawa Barat yang dibentuk di Bogor," kata Wakil Ketua I BAZNAS Jabar, Ir. Rachmat Ari Kusumanto.

 

Acara diikuti para pimpinan BAZNAS di wilayah I yakni Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kota Cimahi, Kabupaten Bandung Barat, dan Kabupaten Sumedang.

Rachmat mengatakan, BAZNAS Jabar mendapatkan 7 BAZNAS Award BAZNAS RI atas prestasinya.

"Pengumpulan dana zakat dari BAZNAS Jabar, BAZNAS kabupaten dan kota serta Lembaga Amil Zakat (LAZ) tahun lalu mencapai Rp3,2 triliun dari target Rp1,6 triliun," katanya.

Baca Juga: BAZNAS Kabupaten Bandung Lakukan Gebyar Distribusi Bantuan untuk 160 Orang

Sedangkan pada tahun ini ditargetkan mencapai Rp3,7 triliun dengan perolehan dana zakat, infak dan sedekah mencapai Rp3,2 triliun.

"Kami optimistis target ini bisa tercapai sampai Desember mendatang karena tinggal sedikit lagi," ucapnya.

Sedangkan Wakil Ketua I BAZNAS Kabupaten Bandung, Ustaz H. Jamjam Erawan mengatakan, mengucapkan terima kasih atas kepercayaan kepada Kabupaten Bandung sebagai tuan rumah Rakorwil Bandung Raya.

 

"BAZNAS Kabupaten Bandung merupakan kepengurusan baru yang dilantik pada pertengahan Agustus lalu. Kami mohon maaf kalau masih banyak kekurangan," ujarnya.***

Editor: Sarnapi

Tags

Terkini

Terpopuler