Viral! Beredar Video Keadaan Rumah Sakit Al Ahli Gaza, Dua Puluh Jam Sebelum Terkena Serangan Bom

- 18 Oktober 2023, 15:20 WIB
Tangkap layar dari akun Instagram Mohammed Sami. Instagram.com/mohammedsami99
Tangkap layar dari akun Instagram Mohammed Sami. Instagram.com/mohammedsami99 /

JURNAL SOREANG – Pengeboman Rumah Sakit Al Ahli di Gaza, Palestina, pada 17 Oktober 2023 masih menjadi perbincangan hangat di berbagai media sosial. Tragedi mengenaskan itu disebutkan telah menewaskan sekiranya 500 orang. Korban yang terdampak juga meliputi anak-anak di bawah umur.

Sebuah akun Twitter mengunggah video yang berisi keadaan Rumah Sakit Al Ahli, 20 jam sebelum tempat itu terkena serangan bom. 

Pada unggahan tersebut, dapat dilihat banyak anak-anak di bawah umur sedang melakukan kegiatan bersih-bersih dan juga bermain dengan teman-teman sebaya mereka. Selain itu, juga banyak keluarga yang sedang berlindung.

Baca Juga: Serangan Bom Fatal Terhadap Rumah Sakit di Gaza, Lima Ratus Korban Ditemukan Tewas

Di dalam video singkat yang berdurasi selama kurang dari 2 menit itu, dapat dilihat bagaimana anak-anak masih dapat bermain dan berkebun dengan sesama, mencoba menjauhkan pikiran dari konflik yang sedang berlangsung di luar tembok rumah sakit.

Namun, sungguh disayangkan bahwa ada kemungkinan besar anak-anak yang berada di dalam unggahan tersebut kini telah meninggal dunia atau mengalami cedera parah akibat pengeboman yang terjadi.

Selain keluarga dan anak-anak yang berada di dalam video, orang yang mengunggah video tersebut juga diduga telah tewas karena pengeboman. 

Menurut kabar yang beredar, ini disebabkan karena dia masih sedang berada di wilayah rumah sakit ketika tragedi mengerikan itu terjadi.

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x