NAIK HAJI 2022: Perlu Diingat! Tiba di Madinah, Jamaah Gelombang 2 Diminta Patuhi Prokes, Simak Lengkapnya

- 21 Juli 2022, 21:42 WIB
Perlu Diingat! Tiba di Madinah, Jamaah Gelombang 2 Diminta Patuhi Prokes
Perlu Diingat! Tiba di Madinah, Jamaah Gelombang 2 Diminta Patuhi Prokes /Unsplash

Kepala Sektor 1 Madinah PPIH Arab Saudi Ramlan Sudarto menjelaskan, pihaknya sudah melakukan survei untuk hotel 101 hingga 106 yang akan mulai ditempati jamaah haji.

Menurut dia, kamar baru bisa dibuka sejak 19 Juli mengingat sebagian diantaranya menggunakan skema blocking time sehingga masih dihuni oleh jamaah lain seperti Sudan dan Aljazair.

Baca Juga: 20 Jam Tangan Termahal di Dunia, Wow Nomor 1 Harganya Hampir Rp1 Trilyun

"Kita ada sembilan hotel. Full musim (disewa selama musim haji) enam hotel dan blocking tiga hotel,”jelas dia. 

Hingga saat ini, Ramlan menjelaskan, ada 54 petugas yang siap melayani jamaah haji.

Dengan begitu, mereka memiliki tugas dan fungsi berbeda dari akomodasi hingga katering.

Baca Juga: Tes IQ: Yakin Jago Matematika, Jika Iya Buktukan Dengan Menenukan Nilai dari Kotak Kosong Pada Gambar

Belajar dari jamaah haji gelombang 1, dia menjelaskan, para petugas ini pun akan mengedukasi jamaah haji perihal penggunaan lift di hotel.

“Jamaah hajj kita sukanya berombongan. Harus ramai-ramai sementara kapasitas lift 15 orang tapi diisi 20 orang,”jelas dia.

Selain itu, ujar Ramlan, pihaknya pun akan menyosialisasikan aturan dari Tim Kesehatan Haji Arab Saudi terkait larangan rokok.

Halaman:

Editor: Raden Salma Widyadhana

Sumber: haji.kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah