Lebih Enak Jadi TKW Pengurus Bayi, Anak, atau Lansia? Ini Penjelasan Tentang Kekurangan dan Kelebihannya

- 14 Juli 2022, 21:01 WIB
Lebih Mending Jadi TKW Jaga Bayi, Anak, atau Lansia? Ini Penjelasan Tentang Kekurangan dan Kelebihannya
Lebih Mending Jadi TKW Jaga Bayi, Anak, atau Lansia? Ini Penjelasan Tentang Kekurangan dan Kelebihannya /Tangkapan layar YouTube/ ENZINO Channel

Baca Juga: Main Bersama Dewa United FC di Liga 1 Indonesia, Gelandang Serang Timnas Lebanon: Saya Tidak Sabar

Selanjutnya, berikut ini penjelasan mengenai kekurangan menjadi Tenaga Kerja Wanita (TKW) yang bekerja sebagai pengurus lansia.

“Kemudian kalau jaga job lansia, kekurangannya dulu, lansia misal nih kalau lansianya kedapatan lansia yang masih sehat kalian nggak apa-apa kalian bisa keluar rumah tanpa harus mendorong kursi roda kalian bisa diajak makan ke restoran tiap pagi kadang siang sore tapi kalau pas lansianya itu lansia yang pikun belum lagi mereka duduk di kursi roda, kalian harus siap-siap dituduh nih.

“Banyak banget lansia di Hongkong itu menuduh kalo yang pikun-pikun ya, yang udah dikasih makan katanya belum, minta makan lagi. Nuduh kita nyuri bajunya lah, nyuri uangnya, nyuri perhiasannya, padahal kita nggak tau baang itu dimana ditempatkan. Ya itu memang salah satu kekurangan menjaga lansia ya,” tambah Endang TKW Hongkong.

Endang juga mengatakan jika TKW tersebut mendapatkan tugas untuk menjaga lansia yang lumpuh, perlu kesiapan mental karena harus merawat segala keperluannya.

Baca Juga: Lagu Bercerita Sebuah Pengharapan Terimalah Cintaku Kembali, Maulana Wijaya Featuring Fauzana!

“Belum lagi kalau kedapatan job seperti saya, nenek saya yang lumpuh, kita bener-bener harus siap segala merawat dari mulai buang BAB nya, BAK nya, mandinya, tanpa ada rasa jijik sekalipun,” bebernya.

Perlu untuk disimak, bahwa menjadi seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) harus mempersiapkan mental yang kuat sehingga dengan begitu dapat menjalankan pekerjaannya dengan lebih ringan.

“Jadi saya punya gambaran untuk kalian semuanya yang mau menjadi calon TKW ya, jadi jangan membayangkan kalian tuh dapet geji satu bulannya mendapat 8 juta lebih, bayangkan pula apa yang terjadi jika kalian mendapati majikan yang tidak baik. Apa yang harus kalian lakukan, apa harus kalian siapkan dari mulai mental, hati, pikiran semuanya itu kalian harus niatkan,” ucapnya.

Endang juga menegaskan, menjadi seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) harus siap menghadapi segala situasi yang terjadi saat bekerja termasuk majikan. Sehingga persiapan mental, hati, serta pikiran menjadi hal yang penting untuk diperhatikan.***

Halaman:

Editor: Kinanti Putri Rudiana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah