Kilas Balik! Sejarah Tentang Asal Usul dan Hubungan dengan Budaya Orang Minum Kopi

- 8 Februari 2022, 07:34 WIB
Kilas Balik! Sejarah Tentang Asal Usul dan Hubungan dengan Budaya Orang Minum Kopi
Kilas Balik! Sejarah Tentang Asal Usul dan Hubungan dengan Budaya Orang Minum Kopi /Tangkapan layar wikimedia Commons

JURNAL SOREANG - Sejarah kopi telah dicatat sejak abad ke-9, Pertama kali hanya ada di Ethiopia karena ditanam di dataran tinggi.

Penyebaran kopi, berawal ketika bangsa Arab mulai meluaskan perdagangan hingga Afrika Utara dan kopi ditanam secara massal.

Dari Afrika Utara, biji kopi mulai meluas dari Asia sampai pasaran Eropa dan ketenarannya sebagai minuman mulai menyebar.

Baca Juga: Ternyata Bukan Hanya Patih Gajah Mada yang Ingin Menaklukkan Nusantara, Raja Ini Juga, Simak Perjuangannya!

Sejarah kopi sangat erat kaitannya dengan peradaban kaum muslim era kekhalifahan, sejalan dengan perkembangan peradaban dunia, baik dalam hal sains, teknologi, budaya, seni, sastra, hingga kuliner.

Budaya minum kopi, menjadi salah satunya budaya masa peradaban kekhalifahan, berikut kilas balik sejarahnya.

1. Budaya Minum Kopi Orang Muslim,
Konon tanaman kopi pertama kali ditemukan di daratan Afrika, tepatnya di daerah yang merupakan bagian dari negara Ethiopia, yaitu Abyssinia.

Masyarakat Ethiopia, mulai mengonsumsi kopi sejak abad ke-9 dan pada saat itu kopi belum dikenal luas di dunia.

Baca Juga: Nasib dan Karma Mengikuti, Ramalan Kartu Tarot Capricorn, Aquarius dan Pisces 08 Februari 2022

Biji kopi menjadi komersial setelah dibawa oleh para pedagang Arab ke Yaman pada pertengahan abad ke-15.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Sasame Coffe


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x