Wow! Gebrakan Terbaru Mesir Bikin Heboh, Borong Pesawat C-130J Hercules serta radar SPS-48

- 6 Februari 2022, 03:40 WIB
Wow! Gebrakan Terbaru Mesir Bikin Heboh, Borong Pesawat C-130J Hercules serta radar SPS-48
Wow! Gebrakan Terbaru Mesir Bikin Heboh, Borong Pesawat C-130J Hercules serta radar SPS-48 /Airman Edgar Grimaldo/U.S. Air Force/Defense News

JURNAL SOREANG - Salah satu negara timur tengah, Mesir sedang membuat gebrakan baru di awal tahun ini.

Sebelumnya, Mesir kabarnya sedang melakukan negosiasi untuk pengiriman drone Wing Loong 1D buatan China.

Kali ini muncul kabar terbaru yang menyebutkan jika Mesir sudah diberi izin Amerika Serikat untuk membeli pesawat C-130J Hercules serta radar SPS-48.

Baca Juga: Panas! Perseteruan Bobon Santoso VS Affiliator Nodiewakgenk: Bagi Rp100 Juta Buat Beli Sapi

Melansir Defense News, Defense Security Cooperation Agency (DSCA) telah menyetujui pesanan sebanyak 12 pesawat C-130J Super Hercules buatan Lockheed Martin dan 3 unit SPS-48 land based radar (LBR) produksi L3 Harris Surveillance Systems.

Penjualan 12 unit Hercules ditaksir mencapai US$ 2,2 miliar (sekitar Rp31,68 T).

Itu mencakup mesin, embedded GPS/INS (EGI) dengan perangkat keamanan GPS, transponder Identification Friend or Foe (IFF), sistem peringatan rudal, flare serta dukungan teknis.

Baca Juga: 3 Jenis Ekstremisme yang Mengarah pada Tindakan Terorisme Menurut Mahfud MD

Saat ini, Mesir sendiri masih mengoperasikan 30 unit C-130 Hercules berbagai varian.

Halaman:

Editor: Ghulam Halim Hanifuddin

Sumber: Defense News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x