Fakta Menarik Kota Barcelona, Ternyata Hampir Miliki Menara Eiffel! Selain itu apa lagi ya?

- 13 Desember 2021, 09:06 WIB
17 Fakta Menarik Kota Barcelona, Ternyata Hampir Miliki Menara Eiffel! Selain itu apa lagi ya?
17 Fakta Menarik Kota Barcelona, Ternyata Hampir Miliki Menara Eiffel! Selain itu apa lagi ya? /Yoga mulyana /tangkap layar Instagram @glume_vitponorogo

JURNAL SOREANG - Barcelona adalah kota metropolitan negara Spanyol yang terkenal akan seni dan arsitekturnya yang menawan.

Saking populernya, setiap tahun diperkirakan ada jutaan turis mancanegara berkunjung ke kota Barcelona yang juga miliki klub sepak bola top dunia ini.

Dikutip Jurnal Soreang dari berbagai sumber, berikut adalah fakta menarik dari kota Barcelona.

Baca Juga: Mengejutkan! Presiden Indonesia Masuk Daftar Pemimpin Paling Kejam, Simak 6 Pemimpin yang Lainnya

1. Barcelona menjadi kota satu-satunya di dunia yang meraih "Royal Gold Medal for Architecture". Padahal, penghargaan ini biasanya disematkan hanya kepada individu atau sebuah grup saja.

2. Barcelona juga merupakan kota yang paling banyak dikunjungi di Spanyol. Sementara di Eropa, kota ini beberapa kali masuk tiga besar bersanding dengan kota London dan Paris

3. Ada 9 situs warisan dunia oleh UNESCO di kota ini, dimana 7 diantaranya dibangun oleh Antonio Gaudi.

4. Salah satu karya Gaudi "Sagrada Familia", rupanya hingga kini masih menjadi gereja terbesar di dunia yang belum selesai dibangun. Padahal usianya sudah mencapai lebih dari 100 tahun. 

Baca Juga: Berikut, 10 Perampokan Bank Terbesar yang Pernah Terjadi Sepanjang Sejarah Dunia, Ini Daftarnya

5. Ada teori yang menyebut Barcelona berusia jauh lebih tua daripada kota Roma di italia. Warga Barcelona juga meyakini Hercules lah sosok yang menemukan dan membangun kota ini

6. Sebagai kota terbesar di pesisir laut mediterania, pelabuhan di Barcelona pun memiliki aktivitas tersibuk yang ada di Eropa dengan lebih dari 3 juta kapal berlabuh setiap tahunnya di sana

7. Dan karena digunakan sebagai industri pelabuhan, Barcelona rupanya baru memiliki pantai pada tahun 1992. Pantai tersebut sengaja dibuat untuk penyelenggaraan olimpiade musim panas

8. Beberapa kali Barcelona masuk daftar kota dengan lalu lintas terburuk di dunia dimana setiap 19 detik ada saja kecelakaan yang terjadi. Oleh karenanya warga pun akhirnya lebih memilih berjalan kaki. 

Baca Juga: Rekomendasi 5 Film Netflix Original yang Patut Ditonton Sebelum 2021 Berakhir, Salah Satunya Money Heist

9. Salah satu jalan yang menjadi area shopping yakni portal de l'angel bahkan memiliki rata-rata 3.500 orang pejalan kaki setiap jamnya.

10. Sepak bola sangat dicintai di sana dan klub sepak bola Barcelona adalah salah satu klub terbaik di dunia. Stadium "Camp Nou" pun bahkan menjadi stadion sepak bola terbesar yang ada di Eropa.***

Editor: Rustandi

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah