Melihat Kemegahan Jembatan Temburong Brunei Darussalam, Terpanjang di Asia Tenggara!

- 14 Oktober 2021, 05:38 WIB
Mengenal Jembatan Temburong Brunei Darussalam, Terpanjang di Asia Tenggara!
Mengenal Jembatan Temburong Brunei Darussalam, Terpanjang di Asia Tenggara! /Instagram @jhon.conceicao

Dikutip dari Wikipedia, Konstruksi jembatan Temburong ini dimulai pada 2014 dan akhirnya dibuka pada Maret 2020.

Baca Juga: Rugikan Masyarakat, Kapolri Instruksikan ke Jajaran Polda Tindak Tegas Pinjol Ilegal

Jembatan ini dibangun oleh Daelim, perusahaan asal Korea Selatan dan China State Construction Engineering (CSCEC), badan usaha milik negara asal Republik Rakyat Tiongkok.

Proyek tersebut dilaporkan menelan biaya sebesar 1,6 miliar Dolar Brunei (sekitar US$1,2 miliar atau Rp17 triliun pada tahun 2018).

Karena Pandemi COVID-19, jembatan dibuka lebih cepat dari jadwal pada 17 Maret 2020, sehari setelah Brunei melarang sebagian besar orang asing non-residen memasuki negara itu.

Baca Juga: Bongkar Prostitusi Online melalui Michat di Kalibata City, Polisi Bekuk Pelaku Merangkap Mucikari

Pada tanggal 14 Juli 2020, tepatnya dalam rangka ulang tahun ke-74 Sultan Hassanal Bolkiah, jembatan tersebut dinamai Jembatan Sultan Haji Omar Ali Saifuddien.

Penamaan tersebut dilakukan untuk menghormati mendiang ayah bernama Sultan Haji Omar Ali Saifuddien Saadul Khairi Waddien, yang secara luas dianggap sebagai arsitek Brunei modern.***

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah