5 Fakta Menantu Sultan Hassanal Bolkiah, Sarah Salleh Habiskan Rp47 Miliar untuk Pernikahan Super Mewah

- 27 September 2021, 12:30 WIB
Sarah Salleh, calon ratu kerajaan Brunei Darussalam
Sarah Salleh, calon ratu kerajaan Brunei Darussalam /@bruneiroyalfamily

JURNAL SOREANG - Sarah Salleh adalah sosok wanita yang disegani di Brunei Darussalam.

Wanita 34 tahun ini merupakan istri dari Al-Muhtadee Billah, putra Mahkota Brunei Darussalam.

Sejak menikah dengan Al-Muhtadee Billah, Sarah otomatis menyandang status Putri Mahkota.

Baca Juga: Berikut Kode Redeem FF Free Fire Terbaru Senin 27 September 2021 yang Belum Digunakan, Segera Klaim

Menurut garis penerus kerajaan, Sarah adalah calon Ratu Brunei.

Pasalnya, sang suami merupakan putra tertua Sultan Hassanal Bolkiah dan Ratu Saleha.

Kehadiran Sarah di kerajaan sempat menjadi sorotan lantaran prestasi yang diraihnya.

Baca Juga: Sapu Bersih Kemenangan di Pertandingan Pertama, Skuad Indonesia Catat Sejarah di Piala Sudirman 2021

Seperti dikutip Jurnal Soreang dari Brunei Resources, berikut fakta-fakta tentang Sarah Salleh yang harus anda ketahui :

1. Memutuskan Menikah di Usia 17 Tahun

Sarah dan pangeran Al-Muhtadee terpaut usia cukup jauh, yakni 13 tahun.

Saat menikah pada 9 September 2004, Sarah berusia 17 tahun dan pangeran 30 tahun.

Bahkan saat menikah ia masih berstatus sebagai mahasiswi.

Baca Juga: Kode Redeem FF Free Fire Terbaru Senin 27 September yang Belum Digunakan, Segera Klaim Sebelum Menyesal

2. Pernikahan Paling Mewah di Asia

Berlangsung 3 hari 3 malam, pernikahan super mewah Sarah Salleh dan Al-Muhtadee Billah menghabiskan biaya senilai Rp47 miliar.

Sultan sampai mengundang Pangeran Richard dari Inggris, Kaisar Naruhito Jepang, Yang Dipertuan Agong Malaysia.

Selain itu turut pula hadir Pangeran Saud al-Faisal dari Arab Saudi serta Dubes Singapura, Thailand, Malaysia, Indonesia dan Filipina.

Baca Juga: BURUAN KLAIM Kode Redeem FF Senin 27 September 2021 Terbaru, Update 1 Menit yang Lalu

3. Lahir dan dibesarkan di keluarga sederhana

Orang tua Sarah sebenarnya adalah anggota jauh kerajaan Brunei, Bunda.

Ayah Sarah yang menyandang gelar Pengiran bekerja di sebuah laboratorium.

Sedangkan ibunda Sarah bekerja sebagai perawat di Raja Isteri Pengiran Anak Saleha Hospital.

Keduanya bertemu di Inggris saat menimba ilmu di tahun 1970-an.

Baca Juga: Kembali Tak Boyong Castillion, Berikut 21 Pemain Persib untuk Pertandingan Lawan Persikabo

4. Wanita cerdas dengan prestasi dan latar belakang pendidikan yang tinggi

Menjadi Putri Mahkota tak jadi kendala bagi Sarah untuk melanjutkan pendidikan.

Di tahun 2010, wanita kelahiran 1987 ini lulus dengan gelar kehormatan di University of Brunei Darussalam.

Di antara 123 lulusan, Sarah dianugerahi Book Prize di Sarjana Seni (Kebijakan dan Administrasi Publik).

Tak sampai di situ, Sarah kembali melanjutkan pendidikannya. Ia lulus tahun 2011 dan mendapatkan gelar Master di jurusan Kebijakan Publik.

Baca Juga: Kabar Piala Sudirman 2021: Skuad Indonesia Berhasil Melibas Rusia di Penyisihan Grup

5. Ibu dari 4 orang anak

Sarah dikaruniai empat orang anak, dua perempuan dan dua laki-laki dari pernikahannya dengan Putra Mahkota Brunei, Al-Muhtadee Billah.

Anak pertama mereka bernama Pangeran Abdul Muntaqim, lahir pada tahun 2007 di Rumah Sakit Raja Isteri Pengiran Anak Saleha.

Disusul Anak kedua, Putri Meneerah Madhul Bolkiah yang lahir pada tahun 2011. ***

Editor: Handri

Sumber: Brunei Resources


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x