So Sweet! Kisah TKW Indonesia Jadi Madam Usai Dinikahi Pemuda Arab Saudi, Jatuh Cinta pada Pandangan Pertama

13 Juli 2022, 11:03 WIB
Berikut ini kisah TKW Indonesia yang menjadi madam usai dinikai pemuda Arab Saudi yang jadtuh cinta pada pandangan pertama. /Tangkap layar YouTube/Fitria Denafa.

 

JURNAL SOREANG – Tenaga Kerja Wanita atau TKW Indonesia yang menikah dengan pria Arab Saudi kerap menjadi perhatian publik.

Seperti diketahui bahwa tidak sedikit TKW Indonesia yang telah menikah dengan pria Arab Saudi.

Berdasarkan informasi, tak sedikit juga pria Arab Saudi yang tertarik dengan kerakter wanita Indonesia termasuk para TKW yang bekerja di negara tersebut.

Baca Juga: Cara Buat Paspor Terbaru, Lengkap Beserta Syarat hingga Biaya yang Harus Disiapkan

Selain cantik dan ramah, wanita Indonesia di mata pria Arab Saudi juga dikenal sebagai sosok yang rajin.

Salah satu TKW Indoneisa yang menikah dengan pria Arab Saudi adalah Rama Rasa.

Rama Rasa adalah TKW asal Madura, Indonesia yang sudah bekerja di Arab Saudi selama puluhan tahun.

Alwalnya, niat Rama Rasa hanya pergi umrah, akan tetapi ia takjub dengan kondisi Arab Saudi hingga akhirnya memutuskan untuk bekerja di negara tersebut.

Baca Juga: 50 Daftar Kunci Jawaban Teka-Teki Nama Makanan dan Minuman MPLS, Siswa Baru Wajib Tahu!

Bahkan ia pun menjadi seorang madam usai dinikahi dengan pria Arab Saudi, yang ketika itu masih sama-sama muda dan lajang.

Madam adalah panggilan bagi istri orang Arab Saudi baik mereka pribumi maupun dari negara lain seperti Rama Rasa.

"Saya tinggal di Arab Saudi sudah 21 tahun. Pertama niat saya itu umrah dan bekerja. Karena melihat suasananya di Arab Saudi bikin betah. Saya ingin sampai haji makanya saya bekerja di hotel,” katanya.

Selanjutnya, Rama Rasa menceritakan awal perkenalannya dengan suaminya, pria Arab Saudi yang pada saat itu sama-sama lajang.

Baca Juga: Logo HUT Kemerdekaan RI ke-77 Resmi Dirilis, Inilah Filosofi dan Link Downloadnya

Saat tengah bekerja di hotel, lalu ada seorang Pria Arab Saudi yang memanggilnya dengan panggilan “Jawi” atau orang Jawa.

Bukan tanpa alasan, pria Arab Saudi tersebut meminta bantuan pada Rama yang tengah berusia 16 tahun untuk memberikannya sebuah kotak berisi gaun pada ibunya.

"Dulu di depan hotel, dia memanggil saya Jawi-Jawi. Setelah bertemu di luar, dia tiba-tiba memberikan kotak yang berisi gaun dan dia mengatakan jika kotak tersebut ingin diberikan kepada ibunya," kata sang madam.

Kemudian mereka pun berkenalan dan jatuh cinta pada pandangan pertama, hingga akhirnya menjalani hubungan selama sembilan bulan dan akhirnya pria Arab Saudi itu melamar sang TKW Indonesia tersebut.

Baca Juga: WOW! Bukan Cuma Gaji, TKW Indonesia Ini Difasilitasi Rumah dan Pelayanan Kesehatan oleh Majikan di Arab Saudi

"Saya dekatnya hanya melalui handphone, kami teleponan saja. Karena saya takut waktu itu masih sangat belia, dia malah berniat ingin menikah dengan saya. Dia langsung meminta izin ke orangtua yang ada di Indonesia,” katanya.

Menikah di usia muda membuat Rama dan suaminya tersebut sama-sama belajar menjadi suami dan istri dan saling melengkapi.

Hubungan rumah tangga mereka pun ssudah mengi8njak sekira 18 tahun hingga dikaruniai 4 orang anak.menurut pengakuannya, sang suami yang berdarah Arab Saudi itu sangat bertanggung jawab.

"Saya sudah menikah selama 18 tahun dan sudah mempunyai tiga orang anak laki-laki dan satu orang perempuan.

Baca Juga: Berapa Gaji TKW Arab Saudi? Ternyata Bisa Mencapai Puluhan Juta per Bulan, Belum Termasuk Bonus dan Fasilitas

Dia pria yang bertanggung jawab, baik banget, saya kan anak perempuan, suami saya yang menanggung semuanya terhadap adik-adik dan ibu saya," katanya, dikutip JurnalSoreang.Pikiran-Rakyat.com dari YouTube Fitria Denafa pada Rabu, 13 Juli 2022

Sang madam pun membeberkan kebahagiannya setelah menikah dengan sang suami. Menurutnya, ia kerap dimanjakan sang suami termasuk dengan harta yang bergelimang.

Meskipun demikian, ia tidak diizinkan oleh sang suami menggunakan kekayaannya tersebut untuk berfoya-foya.

"Alhamdulillah tidak ada, cuman kalau suami saya melihat saya murung dan bengong gitu malah dikasih uang untuk berbelanja. Kalau nggak habis jangan pulang dari mall," kata madam Rama.

Baca Juga: Apa Itu TKI Kaburan? Banyak Ditemui di Arab Saudi, Dinilai Berisiko hingga Berpotensi Sebabkan Masalah Besar

"Nggak dikasih untuk berfoya-foya, untuk kebutuhan rumah, membayar supir walaupun Corona seperti ini tapi tetap uang supir dibayar untuk antar anak saya sekolah. Rumah ini masih punya orangtuanya.

Jatah bulanan itu terserah saya, kalau untuk pembagiannya saya semua yang atur cash flownya. Suami aku bisnis sampingannya itu banyak dan saya yang memeriksa semua dan membantu mengaturnya," lanjutnya.

Rama adalah satu dari beberapa TKW Indonesia yang dinilai hidup bergelimang kekayaan setelah menikah dengan pria Arab Saudi.

Meskipun bergelimang kekayaan, sosok Rama yang sempat menjadi TKW Indonesia sejak usia belia dikenal sebagai orang yang baik dan rendah hati.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler