10 Orang Terkaya di India Tahun 2022, Dua di Antaranya Jadi Crazy Rich Asia, Siapa Saja? Ini Daftarnya

21 Mei 2022, 15:07 WIB
Mukesh Ambani, orang terkaya di India yang memiliki banyak perusahaan/tangkapan layar /@mukeshh.ambani

JURNAL SOREANG – India telah menjelma menjadi negara yang memiliki miliarder terbanyak di dunia.

Para orang terkaya atau crazy rich asal India ini bahkan kekayaannya meningkat tajam meskipun dunia sedang dilanda Covid-19 beberapa waktu terakhir ini.

Bahkan, dua dari sepuluh orang terkaya di India menjadi sosok crazy rich juga di Asia dan dunia.

Baca Juga: Gegara Skandal Bullying Kim Garam LE SSERAFIM, Viral Curhatan Diduga Staf HYBE Malu dan Ingin Keluar Agensi

Lantas, siapa saja sosok orang terkaya atau crazy rich asal India pada tahun 2022 tersebut?

Sebagaimana dilansir Jurnal Soreang dari laman website indianexpress.com, berikut daftar sepuluh orang terkaya di negara tersebut.

1. Mukesh Ambani

Pertama, ada sosok Mukesh Ambani yang telah mempertahankan posisinya sebagai orang terkaya di India.

Tak hanya di negaranya saja, Ambani juga menjadi orang terkaya pertama di Asia dan sepuluh di dunia.

Jumlah kekayaan yang dimiliki oleh pemilik Reliance Industries ini senilai USD90,7 miliar atau sama dengan Rp1.330,5 triliun.

Baca Juga: Tes IQ dan Psikotes: Hal yang Pertama Dilihat pada Gambar akan Ungkap Kualitas Terbaik Anda, Coba Sekarang!

2. Gautam Adani

Berikutnya, posisi orang terkaya kedua di India dipegang oleh sosok Gautam Adani yang juga telah mempertahankan posisinya.

Bersama dengan Ambani, dia berada juga di posisi kedua orang terkaya di Asia dan kesebelas di dunia.

Pemimpin Adani Group tersebut memiliki kekayaan bersih mencapai USD90 miliar atau Rp1.320,2 triliun.

3. Shiv Nadar

Shiv Nadar menjadi sosok orang terkaya ketiga di India di bawah Mukesh Ambani dan Gautam Adani.

Baca Juga: Diminta Memilih Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban para Pesepakbola Muda

Pendiri HCL Technologies Limited ini menurut Forbes mampu meningkatkan kekayaannya sebesar 22 persen.

Akan tetapi, kekayaan bersih yang dimiliki cukup jauh berbeda dari dua orang sebelumnya sebesar USD28,7 miliar atau Rp421,02 triliun.

4. Cyrus Poonawalla

Sosok di balik perusahaan Serum Institute of India, Cryrus Poonawalla menjadi orang terkaya keempat di India.

Cyrus yang memimpin perusahaan vaksin Covishield ini telah mampu meningkatkan kekayaannya dan naik empat peringkat sekaligus.

Kini kekayaan yang dimiliki oleh raja vaksin dari India ini sebesar USD24,3 miliar atau Rp356,4 triliun.

Baca Juga: Kunjungi DPP LDII, Mantan Dubes RI untuk Ukraina: LDII Bantu Pemerintah Berdayakan Ekonomi Umat

5. Radhakishan Damani

Radhakishan Damani menjadi sosok orang terkaya kelima di India yang memiliki perusahaan Avenue Supermarkets.

Perusahaan yang didirikan oleh Damani ini mengoperasikan D-Mart di seluruh penjuru negaranya.

Memiliki kekayaan bersih sebesar USD20 miliar atau Rp293,3 triliuan dan menjadi orang terkaya nomor delapan puluh satu dunia.

6. Lakshmi Mittal

Kemudian ada sosok ketua Arcelor Mittal, sebuah perusahaan baja dan pertambangan terbesar di dunia.

Baca Juga: Dari Mulai Isu Perselingkuhan, Hingga Gagal Membawa Klub Raih Trofi Juara, 5 Pelatih Ini Dipecat Dari Klubnya

Lakshmi Mittal saat ini memiliki kekayaan bersih mencapai angka USD17,9 miliar atau RP262,5 triliun.

Selain menjadi yang terkaya keenam di India, dia juga menduduki nomor delapan puluh sembilan di dunia.

7. Savitri Jindal

Savitri Jindal menjadi perempuan satu-satunya yang masuk sepuluh besar orang terkaya di India.

Dia memiliki perusahaan OP Jindal Group yang memiliki usaha di bidang baja dan juga listrik.

Baca Juga: 5 Transfer Mahal Paling Gagal di Sejarah Manchester United, 3 di Antaranya Pernah Disangka Jadi The Next CR7

Kekayaan bersih yang dimiliki oleh orang terkaya nomor sembilan puluh satu dunia ini mencapai USD17,7 miliar atau Rp259,6 triliun.

8. Kumar Birla

Kumar Birla, sosok ketua Aditya Birla Group ini masuk sebagai orang kedelapan terkaya di India.

Perusahaan yang dimilikinya tersebut ternyata beroperasi di tiga puluh enam negara dan memiliki lebih dari 140 ribu karyawan.

Di dunia, Kumar berada di peringkat ke 109 dan memiliki kekayaan bersih sebesar USD16,5 miliar atau RP242,05 triliun.

Baca Juga: Affiliator Binary Option Masih Banyak yang Tak Ditangkap, Roy Shakti Berikan Penjelasan, Begini Katanya

9. Dilip Shangvi

Selanjutnya orang terkaya di India dipegang oleh Dilip Shangvi yang memiliki Sun Pharmaceuticals.

Perusahaan Sun Pharmaceuticals ini menjadi salah satu di antara perusahaan farmasi terbesar di dunia.

Kekayaan bersih yang dimiliki oleh Dilip ini mencapai USD 15,6 miliar atau RP228,8 triliun.

10. Uday Kotak

Terakhir, orang terkaya kesepuluh di India dipegang oleh Uday Kotak yang memiliki Bank Kotak Mahindra.

Uday Kotak bahkan disebut Forbes sebagai bankir mandiri terkaya di dunia dan membuatnya berada di urutan 129 dunia.

Baca Juga: Siap Bersaing dengan Arsenal untuk Dapatkan Jonathan David dari Lille, MU Harus Siapkan Uang Sebanyak Ini

Kekayaan bersih yang dimiliki oleh Uday ini mencapai USD14,3 miliar atau sekitar RP209,7 triliun.

Itulah sepuluh orang terkaya di India dan dua di antaranya bahkan menjadi crazy rich di Asia.***

Editor: Ilham Maulana

Sumber: Indian Express

Tags

Terkini

Terpopuler