Demi Cinta! 13 Bangsawan Ini Rela Kehilangan Gelar dan Keluar dari Kerajaan Karena Menikahi Rakyat Jelata

7 Desember 2021, 05:47 WIB
Putri Mako yang rela kehilangan gelar bangsawan demi cinta, Begini Kondisi Kekaisaran Jepang Sekarang /@genteyold_cm

JURNAL SOREANG – Cinta memang bisa membuat manusia lemah,  tapi juga kuat bak obat mujarab. Demi cinta orang rela mengorbankan kehidupannya, termasuk para bangsawan.

Walaupun memiliki harta yang berlimpah, kedudukan tinggi dan gelar dalam sebuah kerajaan, tapi demi cinta tak sedikit para bangsawan yang rela kehilangan gelar dan turun takhta.

Tak jarang, para bangsawan itu juga harus keluar dari kerjaan dan menjadi rakyat jelata, seperti 12 bangsawan berikut ini.

1. Raja Edward VIII dan Wallis Simpson
Dalam sebuah siaran radio, setahun setelah mengambil takhta Inggris, Raja Edwards VIII mengatakan dirinya tidak mungkin memikul beban tanggung jawab yang berat dan melaksanakan tugas raja, tanpa bantuan dan dukungan dari wanita yang dicintainya.

Baca Juga: Mantan Putri Mako Jepang Alami Stress Pasca Trauma PTSD, Simak dan Pelajari Penyebab serta Pengobatannya

Namun, sebuah skandal mengguncang dunia dan mengubah sejarah, ketika pada 1936, Raja Edward VIII turun takhta karena menikahi seorang wanita bernama Wallis Simpson, seorang janda cerai Amerika.

Mereka menghabiskan seumur hidup bersama di pengasingan mereka sendiri sampai kematian Edward pada tahun 1972.

2. 4 Putri Jepang
Putri Atsuko, putri Kaisar Jepang Hirohito menikah pada 1952 dengan seorang peternak sapi perah bernama Takamas Ikda.

Selain itu, putri tunggak Kaisar Jepang Akihito dan Permaisuri Michiko, Putri Sayako juga menyerahkan gelarnya demi cinta pada seorang perencana kota, Yoshiki Kuroda.

Baca Juga: Terkuak! Ini Alasan Putra Mahkota Jepang Fumihito Meniadakan Upacara Pesta Pernikahan Sang Putri, Mako

Pada Oktober 2018, Putri Jepang Ayako, yakni putri dari Hisako dan Pangeran Takamado juga menikah dengan Kei Morya, seorang karyawan perusahaan pelayaran

Yang terakhir, putri modern Jepang yang menjadi rakyat jelata demi cinta adalah Putri Mako yang baru saja menikah dengan seorang rakyat biasa yang bekerja sebagai pengacara, Kei Komuro.

3. Pangeran Swedia
Pada Februari 1946, Carl Johan, Pangeran Swedia, jatuh cinta dengan jurnalis Kerstin Wijkmark dan melepaskan gelar kerajaan untuk menikahinya.

Baca Juga: Dari Seorang Bangsawan Menjadi Ibu Negara dan Berakhir Sebagai Rakyat Jelata

Paman buyutnya juga telah lebih dulu melakukannya pada 1888, selain itu sepupunya bernama Lennart juga menikah dengan rakyat jelata pada 1932.

Kemudian saudara laki-laki Bernadotte, Sigvard, dan satu lagi yang bernama Bertil juga menikahi rakyat jelata.

4. Pangeran Friso dan Mabel Wisse Smit
Pangeran Friso harus melepas gelar kehormatan demi cintanya pada Mabel Wisse Smit, dengan begitu ia tidak lagi berada dalam garis suksesi kerajaan.

Baca Juga: Jarang Diketahui! Inilah Sosok Putri Cantik dari Bangsawan Burma Setengah Australia, June Rose Bellamy

5. Putri Ubolratana Rajakanya dan Peter Ladd Jensen
Seorang anggota keluarga kerajaan Thailand, Putri Ubolratana Rajakanya menikah dengan Peter Ladd Jensen dari Amerika.

Setelah menikah, ia dibuang dari keluarganya. Namun sayang, pernikahan keduanya berakhir dalam perceraian pada tahun 1998.***

Editor: Sarnapi

Sumber: scmp

Tags

Terkini

Terpopuler