Waduh! Dicopot Gelar Hingga Dipenjara, Inilah Nasib yang Pernah Dialami Selir Sineenat Wongvajirapakdi

3 Desember 2021, 09:03 WIB
Selir Sineenat Wongvajirapakdi/tangkao layar instagram sineenat.royalnobleconsort /

JURNAL SOREANG- Nasib beruntung sepertinya masih berpihak pada selir Raja Thailand, Sineenat Wongvajirapakdi.

Betapa tidak, dari mulai dicopot gelar kebangsawanan dan dipreteli pangkat militernya bahkan, hingga dipenjara pernah dialami dirinya.

Lagi-lagi, nasib beruntung masih hinggap juga pada selir Sineenat Wongvajirapakdi. Setelah mendapatkan remisi dan dimaafkan atas semua kesalahannya oleh sang Raja, kini nasibnya lebih baik dan bisa kembali ke istana.

Baca Juga: Bak Cerita Sinetron, Inilah Sepak Terjang Sineenat Wongvajirapakdi Salah Satu Selir Raja Thailand

Pada Juli 2019 silam, Sineenat Wongvajirapakdi dianugerahi gelar yakni, Chao Khun Pra yang merupakan sebuah gelar bangsawan yang istimewa.

Tak hanya itu, selir yang memiliki pangkat mayor jendral ini juga dianugerahi beberapa pangkat kemiliteran oleh Raja Thailand Vajiralongkorn.

Semenjak Sineenat Wongvajirapakdi menjadi selir resmi kerajaan, tak henti-hentinya membuat geger penghuni istana, termasuk Raja Vajiralongkorn sendiri.

Merasa memiliki hak istimewa, Sineenat Wongvajirapakdi melakukan apa yang dikehendakinya termasuk, untuk kepentingan pribadinya.

Baca Juga: Multitalenta! Ini 5 Fakta Sirivannavari Nariratana, Satu Satunya Putri Raja Thailand

Bahkan, dirinya kerap menyuruh-nyuruh orang dengan mengatasnamakan Raja termasuk mencoba menghalang-halangi penobatan isteri sang Raja untuk dijadikan permaisuri.

Tindakan yang kerap dilakukan oleh selir Sineenat Wongvajirapakdi membuat Raja Vajiralongkorn marah besar.

Buah dari kelakuannya, pada Oktober 2019 selir Sineenat Wongvajirapakdi diganjar hukuman oleh Raja Thailand Vajiralongkorn disebuah sel tahanan pusat wanita di Lat Yao, Bangkok.

Baca Juga: WOW! Sirivannavari Anak Raja Thailand dan Abdul Mateen Anak Raja Brunei Darussalam, Hobinya Sama

Pada 27 Agustus 2020 lalu, Sineenat Wongvajirapakdi mendapatkan remisi dari Raja serta, dimaafkan semua kesalahannya serta, dipulihkan nama baiknya.

Kini selir Sineenat Wongvajirapakdi sudah bisa kembali beraktivitas serta kembali diterima di istana.***

Editor: Sarnapi

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler