Berbeda Dengan Pernikahan Putri Mako, Begini Seharusnya Riak Kemewahan Pernikahan Keluarga Kekaisaran Jepang

28 Oktober 2021, 14:50 WIB
Berbeda Dengan Pernikahan Mantan Putri Mako, Begini Seharusnya Riak Kemewahan Pernikahan Keluarga Kekaisaran Jepang /@royalworldthailand

JURNAL SOREANG – Putri Mako dari keluarga kekaisaran Jepang baru saja menikah. Namun situasi pernikahannya jauh berbeda dari yang seharusnya.

Biasanya jika seorang putra atau putri mahkota dari kekaisaran Jepang melangsungkan pernikahan, maka akan digelar serangkaian upacara khusus. Namun, kemeriahan ini semua tidak berlaku bagi Putri Mako.

Seperti pada saat paman Putri Mako, yakni putra mahkota Naruhito menikah dengan putri mahkota Masako pada Juni 1993.

Baca Juga: Banyak Hoaks yang Menyebar dalam Pengelolaan Keuangan Haji

Keduanya melakukan iring-iringan mobil melintasi pusat kota Tokyo sambil melambaikan tangan kepada para simpatisan yang sudah menunggu kedatangan di pinggir jalan.

Masako tampak berseri-seri dalam gaun pengantin putih dengan tiara yang berkelap-kelip didampingin oleh sang suami, didalam mobil.

Biasanya ribuan simpatisan selalu berkumpul di jalan-jalan utama Tokyo dan mengibarkan bendera saat pengantin baru lewat dengan mobil atap terbuka.

Baca Juga: Belum Tampil 100 Persen, Hendra-Ahsan Bertekad Bermain Lebih Baik Lagi di Babak 16 Besar French Open 2021

Selain itu, pernikahan dalam kerajaan Jepang juga selalu mengadakan foto khusus bersama keluarga besar kerajaan di Istana Kekaisaran.

Putra Mahkota Naruhito dan istrinya Putri Mahkota Masako juga melakukan foto bersama dengan Kaisar Akihito dan Permaisuri Michiko setelah pernikahannya.

Kaisar Naruhito juga mengenakan pakaian tradisional, yaitu sokutai dan memegang shaku sebelum upacara pernikahan dimulai.

Baca Juga: Alasan Brunei Darussalam Patut Dicontoh oleh Negara Lain, Termasuk Indonesia

Moment ini juga dilakukan saat Akihito dan Michiko menikah, mereka mengenakan sokutai dan memegang shaku pada pernikahannya tahun 1959 silam.

Bahkan, pihak kekaisaran juga melakukan upacara sambutan untuk menyambut kedua mempelai di Istana Kekaisaran.

Biasanya disini kedua mempelai pengantin pria dan wanita akan membungkuk menghomati kaisar dengan mengenakan busana pernikahan yang bergaya modern.

Baca Juga: Restoran Indonesia di Finlandia ini Sajikan Karedok dan Gado Gado, 90 Persen Pelanggannya Bule Lho!

Pernikahan Naruhito, putra mahkota saat itu dan kaisar saat ini adalah tontonan yang besar, lengkap dengan iring-iringan mobil melewati ribuan orang yang berteriak mendukung dan merasakan kebahagiaan mereka.

Kondisi yang penuh kegembiraan ini sungguh berbeda dengan pernikahan Putri Mako yang baru saja menikahi kekasihnya Kei Komuro, selasa 26 oktober 2021 kemarin.

Tidak ada upacara adat, iring-iringan mobil, simpatisan warga yang berkumpul dijalanan, bahkan tidak ada foto keluarga.

Baca Juga: Bikin Iri, Gadis Cantik Ini Dipersunting Pangeran Pewaris Brunei, Kerajaan Terkaya Sejagat

Pernikahan Mako dan suaminya ini digelar tertutup dibalik pintu tanpa kemegahan dan arak-arakan pernikahan kerajaan Jepang.

Hal ini dikarenakan Mako lebih memilih menikah dengan Kei Komuro, tunangannya 8 tahun lalu yang seorangt rakya biasa.

Mako pun sudah tidak lagi menyandang status putri kekaisaran, karena hukum sukesi Jepang yang ketat, melarang wanita naik tahta kekaisaran dan memaksa untuk melepaskan gelar mereka jika mereka menikahi orang biasa.

Baca Juga: Tak Disangka, Ternyata Begini Cara Sultan Hassanal Bolkiah Mengeruk Harta

Mako juga menolak tawaran pembayaran 140 juta yen yang menjadi haknya untuk meninggalkan keluarga kekaisaran.

Dia adalah anggota keluarga kekaisaran pertama sejak Perang Dunia kedua yang tidak menerima tunjangan dan memilih untuk hidup mandiri setelah pernikahannya dengan seorang rakyat biasa.

Setelah menikah, Mako yang sudah tidak menyandang gelar putri ini berganti nama menjadi Mako Komuro dari nama suaminya.

Rencananya keduanya akan meninggalkan Jepang lalu pindah ke New York dan tinggal dalam sebuah apartemen yang mereka sewa dengan uang sendiri tanpa ada lagi fasilitas dari kerajaan.***

Editor: Handri

Sumber: Daily Mail

Tags

Terkini

Terpopuler