Daftar Film yang Diperankan Michael Gambon, Pemeran Dumbledore Dalam Harry Potter

- 29 September 2023, 19:35 WIB
sosok pemeran dumbledore yaitu Michael Gambon / IMDB
sosok pemeran dumbledore yaitu Michael Gambon / IMDB /

JURNAL SOREANG - Dunia perfilman kembali berduka dan kehilangan sosok figure. Dilansir dari IMDB, pemeran Kepala Sekolah Hogwarts bernama Dumbledore yang diperankan oleh Michael Gambon tutup usia di 83 tahun.

“Mengingat Sir Michael Gambon (1940-2023). Rayakan kehidupan dan karier aktor panggung dan layar lebar Sir Michael Gambon, yang terkenal karena perannya dalam film Harry Potter, The Cook, the Thief, His Wife & Her Lover, dan Gosford Park.” Tulis IMDB dalam lamannya.

Berikut film yang diperankan oleh Michael Gambon semasa hidupnya.

Baca Juga: Ketentuan Kampanye Pemilu Di Media Sosial Diatur KPU, Simak Pasalnya

1. Harry Potter

Film yang tidak lekang oleh waktu ini menceritakan kehidupan sekolah sihir yang dibagi dalam 4 asrama di sekolah Hogwarts yaitu Gryffindor, Hufflepuff, Ravenclaw, dan Slytherin. 

Di film ini dirinya berperan sebagai Kepala Sekolah yang akhirnya tewas di segmen “Harry Potter and The Half Blood Prince”.

Film ini menjadi lanjutan edisi terakhir yaitu “Harry Potter and Deathly Hollows Part 1” dan “Harry Potter and Deathly Hollows Part 2”.

2. Gosford Park

Film yang bertajuk komedi misteri ini, tayang di tahun 2001. Michael Gambon berperan sebagai Sir William McCordle seorang pengusaha kaya.

Baca Juga: Pemuda Pancasila Kota Bandung Siap Bantu Pemkot Atasi Darurat Sampah

Film ini pertama kali tayang lewat Festival Film London pada 7 November 2001 dan resmi rilis serentak pada 18 Januari 2002. 

Disini dirinya beradu peran dengan Kristin Scott Thomas dan Camilla Rutherford. Film ini mendapat reaksi positif dari masyarakat.

3. The Cook, the Thief, His Wife & Her Lover

Michael Gambon di film yang tayang di tahun 1989 ini berperan sebagai The Thief yang bernama Albert Spica. 

Film ini menceritakan kehidupan di sebuah restoran yang melibatkan chef dan pencuri.

Baca Juga: Baznas Goes To School: Membangun Kesadaran Berzakat Sejak Dini di Kota Bandung

4. The Kings Speech

Film ini dirinya berperan sebagai King George V. Film ini mengisahkan perjuangan Raja George dalam menghadapi kesulitan berbicara yang disebabkan oleh gagap. Pangeran Albert adalah putra kedua dari Raja George V.

Pangeran Albert naik tahta sebagai raja setelah kematian ayahnya. Menurut aturan kerajaan, seharusnya saudara laki-lakinya yang menjadi raja. 

Dalam tata tertib kerajaan, seorang anggota kerajaan tidak diizinkan menikahi seorang wanita yang sudah bercerai atau bahkan masih memiliki suami.***

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: imbd.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah