Hanni NewJeans Tuai Kontroversi dan Jadi Perbincangan Warganet Setelah Sebut Jepang Dengan Nama 'Sushi Land'

- 28 Agustus 2023, 08:15 WIB
Unggahan akun Twitter NewJeans saat mereka bagikan momen perjalanan singkat musim panasnya. /Twitter @NewJeans_twt
Unggahan akun Twitter NewJeans saat mereka bagikan momen perjalanan singkat musim panasnya. /Twitter @NewJeans_twt /

JURNAL SOREANG - Kontroversi merebak setelah anggota Girlgroup K-Pop NewJeans, Hanni menyebut Jepang dengan julukan "Sushi Land" dalam sebuah cuitan di Twitter. Ungkapan tersebut lantas menarik reaksi beragam dari netizen Jepang dan menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet.

Adapun awal mula kejadian tersebut terjadi ketika NewJeans pergi ke Jepang dan mereka pun membagikan keseruannya dalam rangka perjalanan singkat musim panas bersama CEO label mereka ADOR, Min Hee Jin.

Salah satu foto Hanni dari perjalanan tersebut diunggah di akun Twitter Official NewJeans dengan judul, "Perjalanan singkat kami ke negeri sushi."

Baca Juga: CPNS 2023: Catat Skor TOEFL Minimal yang Dibutuhkan untuk bisa Masuk Instansi Berikut ini

Meskipun sebagian besar penggemar fokus pada foto-foto lucu yang diposting, netizen Jepang memiliki reaksi yang beragam terhadap ungkapan Hanni yang mengacu pada negara mereka.

Beberapa netizen Jepang merasa tidak senang dengan istilah "Sushi Land" yang digunakan oleh Hanni. Beberapa komentar mereka bahkan mengkritik mengapa Hanni tidak menyebutkan Jepang secara langsung.

Yang menjadi masalah dalam unggahan tersebut adalah karena adanya pandangan bahwa ungkapan "Sushi Land" cukup menyinggung warga Jepang.

Situasi ini semakin memanas ketika seorang YouTuber Jepang memulai jajak pendapat untuk mengetahui apakah istilah "Sushi Land" ini dianggap merendahkan.

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah