Cerita Produser Jagat Arwah kala Syuting, Samabangi Tempat Sambil Lakukan Ritual Kulonuwun

- 16 September 2022, 08:49 WIB
Official poster film Jagat Arwah / Tangkapan Layar / Instagram @visinema
Official poster film Jagat Arwah / Tangkapan Layar / Instagram @visinema /

JURNAL SOREANG - Berikut adalah cerita produser film saat syuting film Jagat Arwah.

Saat Jelajahi deretan lokasi syuting yang angker, para kru beserta pemain Jagat Arwah bagikan pengalaman mereka sambangi tiap tempat sambil melakukan ritual kulonuwun.


Kulonuwun merupakan ungkapan yang biasa digunakan oleh para penduduk di Jawa tiap hendak melakukan sesuatu atau mengunjungi tempat tertentu.


Bila diterjemahkan, kulonuwun artinya 'permisi'. Hal tersebut ditaati oleh produser film Jagat Arwah, Tersi Eva Ranti, selama proses syuting berlangsung.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Persib vs Barito Putera di BRI Liga 1 Beserta Link Streaming dan Kabar Tim


"Kami syuting di lokasi-lokasi yang bagi kami antah berantah. Sementara di kebudayaan Jawa, saya mengenal istilah kulonuwun, itu semacam prosesi untuk menghargai keberadaan para penghuni, atau makhluk halus setempat." Papar Tersi.

Lokasi yang dipilih untuk syuting Jagat Arwah adalah Kaliangkrik, Magelang, serta Yogyakarta.


Hambatan terbesar selama syuting selain para kru dan cast yang akui sempat melihat penampakan justru suhu lokasi yang ekstrem serta hujan deras.


"Suhu di beberapa lokasi syuting waktu itu cukup ekstrem, kami harus betul-betul menjaga kesehatan supaya enggak sampai sakit. Belum lagi ditambah hujan deras. Kami meminta bantuan pawang hujan, tapi ada hari-hari di mana hujan enggak terbendung lagi." Pungkas Tersi.

Halaman:

Editor: Tiara Disa

Sumber: VISINEMA PICTURES


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x