Hore, Tiket Film Story of Kale Bisa Dibeli Lagi Setelah Rilis 23 Oktober 2020 Pukul 17.00 WIB

23 Oktober 2020, 11:06 WIB
Cuplikan film Story of Kale: When Someone’s in Love yang tayang 23 Oktober 2020. /Tangkap Layar Youtube.com/Visinema Pictures

JURNAL SOREANG - Hitung mundur penangan perdana Film Story of Kale di bioskoponline.com, tinggal menyisakan beberapa jam saja. Tombol 'beli tiket' pun sudah tak lagi terlihat di laman terkait.

Meskipun demikian, pengelola lama bioskoponline.com memberi kabar baik bahwa para penonton yang belum mendapatkan tiket, masih bisa membelinya setelah rilis film tersebut, Jumat 23 Oktober 2020 sekitar pukul 17.00 WIB, "Pembelian tidak hanya dibuka sebelum rilis, tetapi dapat juga dilakukan setelah film rilis," ujar Nada, pengelola bioskoponline.com saat yang menghubungi Jurnal Soreang, Kamis 22 Oktober 2020 malam.

Seperti diberitakan sebelumnya, pemesanan tiket film yang dibintangi oleh Ardhito Pramono dan Aurelie Moeremans itu dibuka 12 Oktober 2020 hingga 22 Oktober 2020. Sebelumnya, tak ada informasi lanjutan apakah pemesanan tiket masih bisa dilakukan setelah penayangan perdana atau tidak.

Baca Juga: Luar Biasa, Pabrik Gula Bombana Bakal Kurangi Sampai 7,5 Persen Impor Gula Nasional

Namun kini pertanyaan itu terjawab dan penonton masih bisa membeli tiket untuk menonton film tersebut setelah rilis. Jadi bagi anda yang belum mendapatkan tiket, masih tetap bisa menonton tayang perdana Story of Kale setelah pukul 17.00 WIB.

Menjadi film original pertama mereka, Story of Kale memang hanya akan tayang secara daring di situs bioskoponline.com. Oleh karena itu, situs itulah satu-satunya tempat untuk menonton Story of Kale.

Berbeda dengan situs nonton gratis yang menyiarkan film-filem secara ilegal, bioskoponline.com merupakan situs video transaksional berdasarkan permintaan. Namun situs ini tetap menjaga hak cipta sehingga dilansir tidak merugikan para pekerja film.

Baca Juga: Masjid Ingin Salurkan Sayuran Gratis Bisa Hubungi Nomor Ini

Jika melihat film lain yang sudah tayang, cara pembelian tiket Story of Kale setelah rilis mungkin akan sedikit berbeda. Kemungkinan tidak akan ada lagi tombol beli tiket di flyer film tersebut.

Meskipun demikian, untuk membeli tiket bisa dilakukan dengan cara yang sama dengan film lain. Hanya tombol nya saja yang berbeda, namun selebihnya cara pembelian tiket masih sama.

Berikut cara mendapatkan tiket untuk bisa menonton Story of Kale:

Baca Juga: MUI Kabupaten Bandung Minta Pemerintah Usahakan Vaksin Covid-19 yang Halal

1. Buka situs https://bioskoponline.com/
2. Pilik film Story of Kale dan klik nonton
3. Dengan rating +17, film ini mengaruskan penonton untuk memasukan tanggal lahir guna memastikan mereka sudah cukup umur.
4. Setelah mengisi data tanggal lahir, klik lanjutkan.
5. Selanjutnya penonton tinggal memilih metode pembayaran untuk membeli tiket. Namun saat ini, pembayaran hanya bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi dompet digital (e-wallet) seperti ovo, dana, linkaja, shoppepay dan beberapa lainnya
6. Klik lanjutkan pembayaran, lalu buka aplikasi e-wallet.
7. Setelah memastikan detil pembayaran, anda tinggal memindai kode QR untuk melakukan pembayaran.
8. Selanjutnya cek status pembayaran***

Editor: Handri

Tags

Terkini

Terpopuler