Inilah Karakter di Drakor Captivating The King yang Merasakan Kesedihan Akibat Kehilangan Orang Terkasih

29 Februari 2024, 14:41 WIB
Ilustrasi Karakter di Drakor Captivating The King. /tvn Drama

JURNAL SOREANG - Captivating the King merupakan drakor bergenre sageuk produksi tvN yang saat ini sedang ongoing. Kisah drakor ini menceritakan tentang Kang Hee Soo yang diperankan oleh Shin Se Kyung yang menyamar menjadi pria dan bermain baduk.

Melalui permainan baduk juga, ia ingin membalas dendam pada Raja Yi In yang diperankan oleh Jo Jung Suk yang sudah mengkhianatinya.

Inilah Karakter dalam drakor sageuk Captivating The King yang mengalami kesedihan akibat kehilangan orang-orang terkasih.

1. Sejak kakaknya Raja Yi Sun meninggal akibat diracun, Yi In yang merupakan orang yang baik dan bijaksana, seketika berubah menjadi sosok yang ambisius dan rakus akan kekuasaan. Ia juga rela melakukan segala cara demi bisa naik takhta. Akibat hal itu banyak orang disekitarnya yang merasa tersiksa dan satu nyawa pun melayang.

Baca Juga: Daftar Lengkap Tim Lolos ke Perempat Final Piala FA 2024, Ada Big Four Premier League Inggris

2. Saat masih kecil, Kang Hee Soo sudah ditinggal mati ibunya. Ayahnya juga merupakan orang terpenting di Istana, sehingga selalu sibuk pada urusan kerajaan. Ia pun tumbuh tanpa kasih sayang dari kedua orang tuanya. Akibat terjadi situasi yang tegang dalam istana, Kang Hee Soo harus merelakan sang ayah menjadi tawanan Dinasti Qing. Selain itu, ia juga harus kehilangan sahabatnya Hong Jang yang juga meninggal secara tak adil.

3. Kim Myung Ha yang diperankan oleh Lee Shin Young, juga merasakan duka yang amat mendalam setelah melihat ayahnya Kim Jong Bae yang diperankan oleh Jo Sung Ha seorang menteri perang yang dieksekusi akibat dituduh melakukan pengkhianatan.

4. Chu Dal Ha yang diperankan oleh Na Hyun Woo, juga merasakan kesedihan akibat kehilangan Hong Jang sang pujaan hati. Ia juga kehilangan salah satu matanya akibat penyiksaan yang dilakukan oleh Dinasti Qing. Sehingga ia bertekad untuk membantu Kang Hee Soo dalam membalaskan dendam.

Baca Juga: Program Beasiswa Bank Indonesia, Perhatikan Syarat dan Ketentuannya

5. Ratu Kim yang diperankan oleh Ahn Si Ha kehilangan kekuasaannya sebagai Ratu dan setelah suaminya Raja Yi Sun meninggal dunia, ia dipaksa menjadi untuk Budha wanita.

6. Putri Jangryeong yang diperankan oleh Ahn Se Eun merupakan anak dari Raja Yi Sun dan Ratu Kim. Ia juga harus merasakan masa muda yang sulit setelah kematian sang ayah. Selain itu ia juga harus terpisah dengan sang ibu dan juga adiknya.

7. Pangeran Agung Munseong yang diperankan oleh Choi Ye Chan, juga mengalami masa yang sulit seperti kakaknya. Setelah ayahnya meninggal, ia dan ibunya diusir dari istana. Selain itu, tahkta yang harusnya adalah miliknya diambil oleh pamannya sendiri.

Itulah karakter di drakor Captivating The King yang mengalami kesedihan akibat kehilangan orang yang disayangi.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Serial Netflix yang Wajib untuk Ditonton bagi Penggemar Film Fantasi

Saksikan terus kelanjutan kisahnya yang tinggal menyisakan dua episode terakhir. Tayang hari Sabtu dan Minggu, di platform Netflix.***

 

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Netflix

Tags

Terkini

Terpopuler