Deddy Corbuzier Libatkan Chef Arnold Dalam Kasus Anji, Netizen: Next Bikin Brownies jangan Campur Aneh-aneh

16 Juni 2021, 17:55 WIB
Kasat Narkoba Polda Metro Jaya Ronaldo Obaja Siregar saat memgisi acara podcast Deddy Cobuzier. /Jurnal Soreang/@mastercorbuzier

JURNAL SOREANG – Kasus narkoba yang menjerat Erdian Aji Prihartanto atau yang dikenal sebagai Anji tengah ditangani Satuan Narkoba Polda Metro Jaya.

Sebelumnya penyanyi yang dikenal dengan suara khasnya tersebut ditangkap pihak kepolisian pada Jumat pekan lalu di studionya di kawasan Cibubur Jakarta Timur.

Banyak pihak yang menyayangkan terlibatnya Anji di dalam lingkaran narkoba seperti yang diberitakan saat ini.

Baca Juga: Merasa Direndahkan, Denise Chariesta Ngamuk ke Deddy Corbuzier Minta Ganti Caption

Hal itu menarik perhatian Deddy Corbuzier rekan sesama artis yang kini sama-sama terjun era digital.

Melalui akun Instagram pribadinya ia mengunggah sebuah tayangan video perbincangannya bersama Kasat Narkoba Polda Metro Jaya Ronaldo Obaja Siregar yang diunggah pada Rabu, 16 Juni 2021.

Keduanya membahas seputar hukum kepemilikan ganja sampai batas hukuman yang menjerat pelaku yang tersandung kasus narkoba.

“Ganja itu batasnya di lima gram, nah ini di atas lima gram,” jelas Kasat Narkoba Ronaldo Obaja Siregar.

Baca Juga: Kehadiran Denise Chariesta di Podcast Deddy Corbuzier Tuai Penolakan Netizen

Ronaldo Obaja menjelaskan hukuman yang diterima bagi pemilik narkoba yang melebihi aturan kepemilikan yakni minimal selama lima tahun kurungan penjara.

Ia pun menuturkan kronologis kejadian saat melakukan penangkapan terhadap Anji dilakukan pengintaian sampai ke lokasi kejadian.

“Kita sampai ikutin di Cibubur ada (Anji), baru kita datang ke studio yang bersangkutan,” tutur Ronaldo Obaja.

Mendengar pembicaraan ke arah serius, Deddy Corbuzier berkelakar seandainya ia menggunakan ganja di luar wilayah Indonesia apakah akan diproses juga.

Baca Juga: Polisi Selidiki Keterlibatan Anji Dalam Kelompok Pengedar Narkoba Atau Hanya Pengguna

“Tunggu dulu! Eh gue nyim*ng di Amerika boleh engga?” Tanya Deddy Corbuzier.

“Kita bicara hukum, ada di azas hukum pidana kita (Indonesia), salah satunya namanya Nasionalis Aktif, jadi semua hukum pidana yang ada di Indonesia itu berlaku bagi seluruh WNI di manapun dia berada,” jelas Ronaldo Obaja.

Di akhir video, kasat Narkoba Ronaldo Obaja sempat mengibaratkan seseorang yang terlibat dalam lingkaran narkoba kepada Deddy Corbuzier yang membuat banyak orang penasaran.

“Kalo itu bro-nya elu, yang elu cepu-in tadi, ya kan ...” ujar Ronaldo Obaja.

Baca Juga: Terjerat Narkotika, Polisi Pastikan Hasil Tes Urine Musisi Anji Positif Ganja

Mengutip caption yang ditulis Deddy Corbuzier ia menautkan orang-orang yang terkait dalam perbincangannya bersama Kasat Narkoba pada Rabu, 16 Juni 2021.

“Banyak yang ga tahu masalah sebenarnya.. Berita kadang kalang kabut...So here it is...
Anw.. Apapun itu @duniamanji memang temen gue... Jadi diskusi ini sangat menarik.

@ronaldo.obaja.siregar sebagai KASAT narkoba yang menangkap Anji..Tapi kenapa.. Dan gimana cerita aslinya...#CLOSETHEDOOR now..

@arnoldpo udahlah cepet sadar... LOH.. ????????canda Sadar,” tulis Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Anji Ditangkap Karena Pakai Ganja, Nikita Mirzani Minta Jangan Ada yang Membully dan Menghujat

Ada hal menarik di akhir caption ketika Deddy Corbuzier menautkan Chef Arnold Poernomo yang membuat banyak orang penasaran.

Hal itu lantas membuat Chef Arnold kebingungan mengapa dirinya disebut dalam masalahnya Anji.

“Lah KENAPA ADA GW?!!!” ujar Chef Arnold.
Netizen langsung menyerbu kolom komentar Deddy Corbuzier dan menanggapi berbagai kemungkinan yang dapat terjadi.

“Targer selanjutnya kah om @mastercorbuzier?” tulis salah satu netizen.
“@arnoldpo next bikin Brownies jangan dicampur aneh2” tulis netizen lain.***

Editor: Rustandi

Sumber: Podcast Deddy Corbuzier YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler