Mengenal Gestur Tangan Pemain Sepak Bola Italia di Serie A Italia

4 Oktober 2023, 13:55 WIB
Filippo Inzaghi yang menggunakan gestur tangan untuk memprotes keputusan wasit/twitter/garistengah_id /

JURNAL SOREANG - Ketika menonton Serie A Italia di era pemain legenda Italia, seperti Gennaro Gattuso hingga Filippo Inzaghi, mereka mengeluarkan gestur tangan ketika melakukan protes terhadap keputusan wasit di beberapa momen. 

Banyak pecinta sepak bola Indonesia yang kurang memahami gestur tangan pemain sepak bola Italia yang berlaga di Serie A Italia. Tak hanya pemain sepak bola, gestur tersebut juga dipakai oleh masyarakat Italia. Apa makna dari gestur tangan mereka? 

Dikutip Jurnal Soreang dari cuitan akun Twitter X Garis Tengah @garistengah_id yang diposting pada 12 September 2023, menurut Isabella Poggi, pakar gestur Italia sekaligus dosen psikologi dari Rome Tre University, negeri Pizza punya sekitar 250 gestur tangan. 

Baca Juga: Komisi I DPR dan BPK Diduga Nikmati Dana Korupsi BTS 4G Kominfo, Ini Langkah Tegas Kejagung

Gestur tangan di Italia lengkap dengan menunjukkan berbagai macam ekspresi mulai dari marah, sedih, hingga senang. 

Di tahun 1958, salah satu seniman dan desainer Italia, Bruno Munari, menulis sebuah buku yang berjudul "Supplemento al dizionario Italiano". Dalam buku itu berisi cara berbicara bahasa Italia sekaligus gestur tangan orang Italia. 

Dari ratusan gestur tangan yang ada di Italia, pemain sepak bola Italia kerap mengeluarkan gestur tangan menyatukan ujung jari masing-masing tangan hingga menguncup sebagai tanda mereka memprotes keputusan wasit. Apa arti gestur tangan tersebut? 

Dalam bahasa Italia, gestur tangan tersebut dimaknai sebagai "ma che vuoi?". Dalam bahasa Indonesia, kata itu diartikan sebagai " Apa yang kamu katakan?" atau "Apa yang kamu mau?".

Baca Juga: Diperiksa 8 Jam Atas Dugaan Promosi Judi Online, Amanda Manopo Dicecar 34 Pertanyaan

Tak hanya itu, jika gestur tersebut ditambahkan dengan ekspresi wajah dan konteks dari orang yang melakukannya, makna dari gestur tangannya bisa berbeda. 

Jika dalam keadaan kebingungan, gestur tangan tersebut bisa dipakai untuk berkata "Apa yang kamu lakukan?" atau "Loh mau ke mana?". 

Jika dalam keadaan memprotes suatu hal, arti gestur tangan tersebut bisa bermacam-macam. Bisa "Sampeyan sopo?" atau " Kenapa?" dan masih banyak lagi. 

Tak hanya gestur tangan menyatukan ujung jari masing-masing tangan hingga menguncup, ada juga gestur tangan dengan menaruh tangan di depan dada. Itu artinya "I can't stand with you" dengan konteks bercanda.

Baca Juga: Sebanyak 1.800 Anak Berprestasi Desa BRILian di Indonesia Terima Beasiswa

Bahkan, untuk gestur tangan yang artinya " Gak peduli" atau "Bodo amat", mereka hanya menaruh jari tangannya di bawah dagunya.  

Salah satu gestur Italia yang sering dipakai oleh orang Indonesia adalah gestur tidak tahu. Yaitu dengan cara membuka kedua telapak tangan sambil mengangkat bahu. 

Filosofinya adalah ketika membuka telapak tangan, itu bisa dimaknai bahwa orang yang melakukannya tidak menyembunyikan apapun kepada lawan bicara.***

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Twiter

Tags

Terkini

Terpopuler