Presiden Cek Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Kelapa dan Temukan Fakta Menarik Ini

- 13 April 2023, 08:05 WIB
Presiden Joko Widodo mengunjungi Pasar Kelapa, Kota Cilegon, dalam kunjungan kerjanya ke Provinsi Banten, pada Selasa, 11 April 2023.
Presiden Joko Widodo mengunjungi Pasar Kelapa, Kota Cilegon, dalam kunjungan kerjanya ke Provinsi Banten, pada Selasa, 11 April 2023. /Kris/biro pers setpres/

Namun, Presiden berharap terjadi kestabilan harga kebutuhan pokok di setiap daerah di Tanah Air.

"Kalau stok enggak ada masalah. Tapi yang paling penting kita ingin menjaga agar harga itu ada kestabilan atau turun. Itu yang kita harapkan," ucap Presiden.

Presiden pun meyakini pemerintah daerah akan melakukan berbagai cara untuk menjaga kestabilan harga sejumlah kebutuhan pokok di daerahnya masing-masing.

Hal tersebut penting dilakukan untuk menjaga inflasi dan daya beli masyarakat.

 

"Ya pemerintah daerah tahu lah apa yang harus dilakukan untuk menjaga inflasi harus diintervensi seperti apa tahu semuanya," tutur Presiden.

Turut mendampingi Presiden dalam kunjungan ke Pasar Kelapa adalah Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri BUMN Erick Thohir, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Pj Gubernur Banten Al Muktabar, dan Wali Kota Cilegon Helldy Agustian.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial  Google News Jurnal Soreang ,  FB Page Jurnal Soreang ,  Youtube Jurnal Soreang ,  Instagram

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Biro Pers Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x