Rudy Salim Mengaku Kecolongan Akibat Tertipu Indra Kenz: Saya Kira Influencer Keren Eh Ternyata Begitu

- 19 Maret 2022, 20:17 WIB
Indra Kenz bersama Rudy Salim. Rudy menjalani pemerikasaan sebagai saksi kasus Indra Kenz.
Indra Kenz bersama Rudy Salim. Rudy menjalani pemerikasaan sebagai saksi kasus Indra Kenz. /YouTube/INDRA KENZ

JURNAL SOREANG - Rudy Salim menjalani pemeriksaan sebagai saksi terkait kasus Indra Kenz sejak pagi hingga sore hari di Bareskrim Polri, Jakarta, Jumat 18 Maret 2022.

Rudy diperiksa untuk kasus ini karena pernah melakukan jual beli mobil dengan Indra.

Dia menjelaskan, komunikasi terkait jual beli mobil dengan Indra hanya dilakukan lewat tim marketingnya alias sales.

Ia mengaku kenal dengan Indra Kenz saat membuat konten youtube bersama Indra. "Kenalannya pas bikin konten aja," ujarnya.

Baca Juga: Jadwal Waktu Sholat Wilayah Malang dan Sekitarnya Minggu, 20 Maret 2022

Rudy Salim mengungkap kecolongan dengan sosok Indra Kesuma alias Indra Kenz yang semula dianggapnya sebagai influencer keren.

Usai Indra Kenz ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan investasi bodong, Rudy Salim mengekspresikan perasaan kecewanya.

Hal ini disampaikan Rudy Salim dikutip Jurnal Soreang dari YouTube Hitz Infotainment pada Sabtu 19 Maret 2022.

"Saya kira dia itu YouTuber keren, influencer keren 'murah banget' gitu. Eh enggak tahunya begitu," tuturnya.

Baca Juga: Ini Prediksi Skuad Denmark untuk Piala Dunia 2022 Qatar yang Akan Diumumkan Pelatih Kasper Hjulmand

Dalam kesempatan itu, Rudy Salim juga menyindir gaya flexing atau pamer kekayaan yang kerap ditampilkan oleh Indra Kenz.

"Selalu pamer kemewahan, dia belum pernah ketemu konglomerat beneran aja kayaknya," ucapnya.

Selain itu, Rudy Salim juga mengaku lelah mengikuti proses penyidikan Bareskrim Polri akibat terseret kasus Indra Kenz.

"Capek aja kan," ujarnya.

Baca Juga: Polisi Bubarkan Aksi Tawuran dan Balap Liar di Jaktim, Empat Remaja Bawa Sajam Diciduk

Sementara kuasa hukum Rudy Salim, Frank Hutapea juga sempat menegaskan Indra Kenz, yang disebut Crazy Rich Medan ini hanya membeli satu mobil dari Rudy Salim, yakni Tesla.

"Total dijual satu, Tesla yang memang sudah disita (polisi)," ucap Frank di gedung Bareskrim Polri kemarin.

Rudy Salim sebagai pemilik showroom pun membantah harga Tesla yang dibeli affiliator binary option Binomo tersebut senilai Rp 18 miliar.

"Ya segitu seharga Tesla. Nggak (Rp 18 miliar), kayak dia punya duit segitu saja," kata Rudy Salim.

Baca Juga: Timnas Italia Terancam Gagal Lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar, Akankah Lolos di Babak Play Off?

Diketahui Indra Kenz sempat merekam moment saat dirinya membeli mobil mewah di showroom milik Rudy Salim.

Momen-momen itu bahkan sempat viral karena di unggah dalam channel YouTube dan TikTok miliknya. ***

Editor: Azmy Yanuar Muttaqien

Sumber: YouTube Hitz Infotainment


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah