Tak Boleh Pamer! Tanggapan Ahli Ekonomi Rhenald Kasali, Perihal Fenomena Flexing dan Affiliator Binary Option

- 19 Maret 2022, 14:10 WIB
Ahli Ekonomi Rhenald Kasali mengomentari tentang fenomena flexing dan kasus binary option/Instagram @indrakenz @rhenald.kasali
Ahli Ekonomi Rhenald Kasali mengomentari tentang fenomena flexing dan kasus binary option/Instagram @indrakenz @rhenald.kasali /

JURNAL SOREANG - Saat ini marak fenomena flexing atau pamer kekayaan dan investasi bodong seperti binary option yang dilakukan oleh beberapa orang.

Flexing dan investasi bodong seperti binary option adalah saling berkaitan, karena tampaknya hal tersebut menjadi satu kesatuan yang dikemas untuk mendapatkan keuntungan.

Salah satu ahli yang kritis terhadap fenomena flexing dan binary option adalah Profesor Rhenald Kasali yang merupakan ahli ekonomi dan bisnis lulusan Universitas Illinois Urbana-Champaign Amerika Serikat.

Baca Juga: Fenomena Flexing Crazy Rich dan Kasus Binary Option, Ahli Ekonomi Rhenald Kasali: Ambil jadi Pelajaran Hidup

Saat berkesempatan menjadi narasumber di live Instagram PRMN dirinya membahas panjang lebar tentang fenomena ini.

Dirinya mengungkapkan bahwa menjadi kaya adalah hal yang wajar namun terkadang penyampaiannya yang sering dilebih-lebihkan.

"Kaya itu boleh tapi tidak boleh memaksakan diri secara finansial dan pamer berlebihan," ungkap Prof Rhenald.

Baca Juga: Live Streaming Gratis Persib Bandung vs Persebaya Surabaya, Lanjutan Pekan ke-32 BRI Liga 1 2021-2022

Pamer itu tidak perlu karena akan menyebabkan orang lain stres karena hal tersebut.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x