Mendunia! Tak Disangka, 4 Merk Fashion Terkenal Ini Ternyata Asli buatan Indonesia, Apakah Kamu Mengetahuinya?

- 23 November 2021, 21:25 WIB
Mendunia! Tak Disangka, 4 Merk Fashion Terkenal Ini Ternyata Asli buatan Indonesia, Apakah Kamu Mengetahuinya?
Mendunia! Tak Disangka, 4 Merk Fashion Terkenal Ini Ternyata Asli buatan Indonesia, Apakah Kamu Mengetahuinya? /@faktaon7.id

JURNAL SOREANG - Beberapa merk fashion terkenal dan mendunia asal Indonesia sering dikira produk luar karena kualitasnya yang bagus dan menggunakan nama asing.

Saat ini, memang banyak produk asal Indonesia dengan kualitas yang sangat baik, bahkan bisa bersaing dengan produk dari luar negeri.

Tak heran jika merk asli Indonesia ini bisa sangat terkenal dan mendunia.

Baca Juga: Keren! Deretan Merk Fashion Asli Indonesia yang Terkenal dan Mendunia, Kamu Punya Produknya?

Bahkan, beberapa produk dalam negeri kualitasnya bisa lebih bagus dibandingkan produk luar.

Seperti 4 merk fashion asli Indonesia ini yang bisa terkenal dan mendunia karna kualitasnya.

1. Buccheri

Terlihat seperti produk import, faktanya Buccheri yang mulai diproduksi pada tahun 1980an ini diproduksi oleh PT Vigano Cipta Perdana.

Memakai bahan yang berkualitas dan model yang menarik, memberi kesan produk Buccheri adalah barang import.

Buccheri telah menjadi salah 1 industri fashion ternama di dunia.

Diawali dengan sebuah toko kecil di Pasar Baru, Jakarta Pusat, kini produk Buccheri telah miliki lebih dari 90 cabang.

Baca Juga: Lionel Messi Memprediksi 6 Tim Ini Berpeluang Menjuarai Liga Champions

2. LEA Jeans

Jeans dengan merek LEA cukup terkenal untuk para penyuka celana jeans di Indonesia.

Dengan logo dan model iklan berbau Amerika, banyak orang mengira bahwa produk tersebut buatan luar negeri.

Lea Jeans merupakan produksi asli dari PT Lea Sanent yang pabriknya beroperasi di Tangerang, Banten.

Merek ternama ini pertama kali diluncurkan pada tahun 1976 dengan produk pakaian casual, jeans, dan aksesoris berdesain ala Amerika yang dipertahankan hingga saat ini.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Park Shin Hye, yang Sedang Hamil dan akan Melangsungkan Pernikahan Dengan Choi Tae Joon

3. Tomkins

Tomkins adalah merek sepatu asli Indonesia yang diproduksi oleh PT. Primarindo Asia Infrasture Tbk.

Di awal pendirian, perusahaan ini memproduksi sepatu sport ekspor.

Pada tahun 2002, Reebok sebagai pembeli utama perusahaan ini melakukan relokasi usaha yang berakibat berhentinya pemesanan.

Lalu, perusahaan yang memiliki pabrik di Gedebage, Bandung ini mulai merintis penjualan di pasar dalam negeri dengan merk sendiri, yaitu Tomkins.

Baca Juga: Dibalik Keragamannya, Ini Kekurangan dari Pala dari Indonesia

4. The Executive

The Executive diproduksi oleh perusahaan Delami Brands yang bergerak di bidang fashion wanita dan pria.

Awalnya, The Executive bernama ‘Executive 99’ yang lahir tahun 1974, lalu pada 1985 berganti pemilik, dan tahun 2000 berganti nama menjadi The Executive.

Merk asli Indonesia ini sudah memiliki gerai di berbagai negara seperti Malaysia, Singapura, dan beberapa negara Asia Tenggara Lainnya.

Dari ke-4 merk fashion asli Indonesia tersebut, mana yang kamu ketahui kalau merk itu berasal dari negeri kita sendiri?***

Editor: Handri

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah