Deteksi Kecurangan Keuangan, FEB UB Bersama Hotel Victory Gelar Pelatihan

- 5 November 2021, 06:43 WIB
Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Brawijaya Malang bersama mitra PT. Success Victory (Hotel Victory) menyelenggarakan Program Peningkatan Kapasitas Keahlian bagi Para Internal Auditor dan Calon Internal Auditor Perhotelan dalam Mendeteksi Kecurangan, Kamis, 4 November 2021
Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Brawijaya Malang bersama mitra PT. Success Victory (Hotel Victory) menyelenggarakan Program Peningkatan Kapasitas Keahlian bagi Para Internal Auditor dan Calon Internal Auditor Perhotelan dalam Mendeteksi Kecurangan, Kamis, 4 November 2021 /Istimewa/

JURNAL  SOREANG- Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Brawijaya Malang bersama mitra PT. Success Victory (Hotel Victory) menyelenggarakan Program Peningkatan Kapasitas Keahlian bagi Para Internal Auditor dan Calon Internal Auditor Perhotelan dalam Mendeteksi Kecurangan.

Acara pada Kamis, 4 November 2021 diselenggarakan di Hotel Victory, Jl. Raya Junggo No. 107, Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.

Acara ini dihadiri oleh General Manager (GM) dan internal auditor dari perhotelan di Kota Wisata Batu. Narasumber Dr. Zaki Baridwan, SE., MSi., Ak., CA., CPA., CLA., CTA Selaku dosen FEB Universitas Brawijaya Malang dan Dr. Dwi Ekasari Harmadji, SE., Ak., M.M., CA., CPA. yang merupakan praktisi pengusaha hotel (PT. Success Victory) dan juga akademisi dari Universitas Wisnuwardhana Malang.

Baca Juga: Dubai Habiskan Dana Rp4 triliun untuk Bikin Hutan Hujan Tropis Pertama di Dunia yang Berada Dalam Hotel

Dr. Dwi Ekasari Harmadji menjelaskan mengenai pemahaman pengendalian internal dan penerapannya di industri perhotelan.

Dia menjelaskan berdasarkan Committee of Sponsoring Organizations (COSO) yang mendefinisikan PI (Pengendalian Internal) sebagai proses yang diimplementasikan oleh dewan komisaris, pihak manajemen, dan mereka yang berada di bawah arahan keduanya, untuk memberikan jaminan yang wajar.

"Tujuan pengendalian dicapai dengan pertimbangan menjamin keandalan pelaporan keuangan, menjamin efektivitas dan efisiensi operasi dan  menjamin kepatuhan terhadap Hukum dan Peraturan yang berlaku," ujarnya.

Baca Juga: Kisah Rizky Febian Menginap di Hotel Bintang 7 Brunei Darussalam: Keren Banget!

Sedangkan narasumber Dr. Zaki Baridwan menjelaskan mengenai keahlian audit bagi para internal auditor dan calon internal auditor perhotelan dalam mendeteksi kecurangan.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah