Penilik Pendidikan Baleendah Tegaskan Jangan Ajarkan Anak Usia 2-4 Tahun dengan Calistung, Ini Maksudnya

- 18 Maret 2024, 21:51 WIB
Kelompok Bermain PCI KIDS Islamic Playgroup yang berada dibawah naungan Yayasan Pendidikan Prima Cendekia Islami, pada Rabu 6 Maret 2024 mendapat kunjungan supervisi dari Penilik Pendidikan Kecamatan Baleendah, Ibu Rida Restuti Suryana, S. Pd., MM.Pd.
Kelompok Bermain PCI KIDS Islamic Playgroup yang berada dibawah naungan Yayasan Pendidikan Prima Cendekia Islami, pada Rabu 6 Maret 2024 mendapat kunjungan supervisi dari Penilik Pendidikan Kecamatan Baleendah, Ibu Rida Restuti Suryana, S. Pd., MM.Pd. /Istimewa /

Ketua Himpaudi Kecamatan Baleendah ini juga memberi dukungan penuh para guru dan tenaga kependidikan PCI KIDS bergabung di himpaudi.

Menurut Ibu Yeni Sofia yang juga memiliki tiga Kelompok Bermain dan Taman Kanak Kanak Permata Hati sekaligus Ketua Yayasan Pendidikan Putra Sagara Asih mengemukakan bahwa mengelola PAUD harus didukung dengan kesabaran, keikhlasan, dan keinginan untuk maju.

"Kita memiliki tanggungjawab yang besar untuk mendidik anak anak sejak dini. Jika salah dalam menerapkan pendidikan, tentu akan berdampak sangat fatal bagi tumbuh kembang anak dan masa depannya," katanya.

 

Untuk itu, melalui HIMPAUDI mengajak teman teman guru untuk saling berinteraksi dan berbagi pengalaman dalam mendidik anak anak usia dini.

Sementara Ibu Riani Wulandari, S.Pd., dari PCI Kids menyambut gembira supervisi dari penilik dan ketua HIMPAUDI Baleendah. Saran dan masukannya kami jadikan pedoman untuk mengelola PAUD PCI Kids lebih baik lagi.***

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x