Kemenangan Persib Dinodai Kericuhan Antar Suporter di Stadion Si Jalak Harupat Bandung

- 28 Februari 2024, 14:56 WIB
Kericuhan terjadi antar suporter usai laga Persib Bandung kontra PSIS Semarang di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa 27 Februari 2024 malam.
Kericuhan terjadi antar suporter usai laga Persib Bandung kontra PSIS Semarang di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa 27 Februari 2024 malam. /Jurnal Soreang /Instagram

Terkait hal ini, Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo mengaku heran karena ratusan suporter PSIS bisa datang ke Bandung dan miliki tiket resmi yang dikeluarkan panitia.

"Jadi begitu pemeriksaan tiket, kita mendapatkan ada sekitar 7 bis dari suporter PSIS. Pada saat kita tahan untuk tidak masuk stadion, mereka memaksa untuk mendobrak pintu. Sehingga oleh panpel dipersilahkan masuk tapi dijaga," tutur Kusworo dalam keterangannya usai pertandingan, Selasa, 27 Februari 2024.

Menurutnya, hal ini harus menjadi bahan evaluasi bagi Panpel Persib di pertandingan berikutnya saat Persib Bandung menjamu Persija Jakarta, Sabtu, 9 Maret 2024 mendatang.

Baca Juga: RAMALAN SHIO 28 Februari 2024! Babi, Ayam, dan Anjing Jujurlah Pada Diri Sendiri

Ia menegaskan tidak boleh lagi ada suporter tim tamu yang datang jika tidak ingin terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dalam laga penuh gengsi itu.

"Mengapa yang aturannya tim tamu tidak boleh beli tiket dan tidak boleh datang, mereka bisa membeli tiket sebanyak 500 sampai 600 orang yang membeli tiket? Bahkan terkoordinir tiba-tiba sudah datang di Stadion Si Jalak Harupat. Ketika dilarang masuk, mereka sudah membeli tiket," kata Kusworo.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah