Amankan FIFA U-17 World Cup 2023 di Si Jalak Harupat Bandung, Polda Jabar Terjunkan 2885 Personel Gabungan

- 9 November 2023, 14:10 WIB
Amankan FIFA U-17 World Cup 2023 di Stadion Si Jalak Harupat Bandung, Polda Jabar Terjunkan 2885 Personel Gabungan
Amankan FIFA U-17 World Cup 2023 di Stadion Si Jalak Harupat Bandung, Polda Jabar Terjunkan 2885 Personel Gabungan /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

"Semuanya sudah dilakukan pengamanan, baik secara langsung menempatkan personel maupun dengan monitoring-monitoring dengan menggunakan sarana prasarana yang kita miliki," sambungnya.

Selama pelaksanaan FIFA U-17 World Cup tahun 2023 di wilayah Jawa Barat, papar Bariza, Polda Jawa Barat melibatkan 2.885 personel gabungan.

"Untuk personel khususnya Jawa Barat, kita melibatkan 2.855 orang yang terdiri dari Polri, stewards untuk melakukan pengamanan langsung di lokasi pertandingan," tuturnya.

Baca Juga: Peran Vital UMKM dalam Pertumbuhan Ekonomi Indonesia: Data Terbaru 2023

"Stewards ini juga telah dilakukan pelatihan dari mulai minggu-minggu lalu dan mudah-mudahan pelaksanaannya bisa berjalan dengan baik," tambah Bariza.

Meski tinggal satu hari jelang pelaksanaan FIFA U-17 World Cup tahun 2023, Bariza memastikan Polda Jawa Barat siap 100 persen untuk melaksanakan pengamanan.

"Alhamdulillah setelah saya cek dari kemarin dan hari ini juga tetap akan kita cek lagi. Dari FIFA pun setiap harinya akan melaksanakan anev untuk jalannya pengamanan ini," ujar Bariza.

Baca Juga: Presiden Jokowi: Keberadaan PLTS Dukung Industri Energi Hijau, Ini Prioritas Penggunaan Energinya

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah