Ungkap Kasus Aborsi Ilegal, Polresta Bandung Ringkus 2 Pelaku: Salah Satunya Mengaku Dokter

- 6 November 2023, 15:50 WIB
Ungkap Kasus Aborsi Ilegal, Polresta Bandung Ringkus 2 Pelaku: Salah Satunya Mengaku Dokter
Ungkap Kasus Aborsi Ilegal, Polresta Bandung Ringkus 2 Pelaku: Salah Satunya Mengaku Dokter /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Jajaran Polresta Bandung mengungkap kasus aborsi ilegal yang dilakukan secara online melalui media sosial (medsos).

Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, aborsi ilegal itu dilakukan oleh seseorang yang bukan dokter.

Tersangka, paparnya, mengaku sebagai dokter dan menjual obat-obat terlarang yang seharusnya diperjualbelikan berdasarkan resep dokter.

Baca Juga: Begal Ditangkap Polisi Saat Tengah Beraksi di Cicalengka Bandung: Ancam Korban dengan Pisau

"Jadi terungkapnya pada tanggal 23 Oktober 2023, dimana tersangka inisial SM membuka akun Facebook kemudian menawarkan jasa konsultasi untuk aborsi hingga banyak yang tergabung dalam group Facebook tersebut," ungkap Kombes Pol Kusworo Wibowo didampingi Kasatres Narkoba Kompol Agus Susanto dalam keterangannya saat konferensi pers di Mapolresta Bandung, Senin 6 November 2023.

Kemudian, lanjut Kusworo, tersangka bertukar nomor WA (WhatsApp) dengan korban sehingga konsultasi dilanjutkan melalui WA.

"Dalam kesempatan itu, kemudian dilakukan transaksi obat terlarang tersebut. Dimana, berdasarkan keterangan dari IDI Kabupaten Bandung, obat ini hanya untuk magh akut," ujarnya.

Baca Juga: Panduan Penting dalam Memilih Supplier Bahan Baku untuk Bisnis Anda

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x